Putri Gus Dur, Yenny Wahid menolak dan tidak setuju adanya Muktamar Luar Biasa NU. (Instagram Yenny Wahid)

NEWS

MLB NU Ditolak Cicit Pendiri Nahdatul Ulama, Yenny Wahid: Cukup Sekali Pada Gus Dur, Jangan Diulangi!

Senin 23 Des 2024, 05:59 WIB

POSKOTA.CO.ID - Wacana Muktamar Luar Biasa Nahdlatul Ulama (MLB NU) yang digulirkan oleh sekelompok orang ditolak dan tidak disetujui putri Abdurahman Wahid alias Gus Dur yang juga cicit pendiri NU Hasyim Asy'ari, Yenny Wahid

"Saya tidak setuju dengan adanya wacana dan gerakan Muktamar Luar Biasa (MLB) Nahdlatul Ulama. Apapun motif dan tujuan yang akan dicapai. Ini hanyalah sebuah hal yang hanya akan memecah belah NU," tegas Yenny Wahid kepada wartaan disela-sela acara Haul Gus Dur, Minggu 22 Desember 2024. 

Ditambahkan Yenny, berkembangnya wacana dan gerakan MLB NU hanya membuat gusar pengurus dan warga NU di level bawah

"Cukup terjadi sekali pada Gus Dur. Jangan diulangi lagi. Masa nggak belajar juga sih?" Ujar Yenny Wahid. 

Untuk itu, Yenny berharap siapapun yang mendalangi wacana dan gerakan MLB NU mengurungkan niatnya dan kembali kepada persatuan. Apabila kelompok yang mendorong MLB NU melihat ada persoalan di tubuh NU, menurutnya sebaiknya diselesaikan dengan duduk bersama untuk mencari jalan keluar atas persoalan tersebut.

"Saya berharap siapapun yang berada di belakang MLB marilah kita duduk bersama. Saya mungkin bukan orang yang punya kepentingan dalam hal ini, kecuali NU bersatu, NU utuh," harapnya.

Dikatakan Yenny padahal sudah jelas dalam logo NU simbol tali jagad itu bukan tanpa makna. Ia mengisyaratkan adanya ikatan dan kesatuan yang harus dijaga di dalam organisasi.

"Tali jagad ini harus menyatukan kita kembali. Dalam qonun asasi jelas sekali kita diminta untuk bersatu. Jadi saya mengimbau semua pihak, sudahilah gerakan dan wacana tentang MLB itu," pinta Yenny.

Kondisi ini dikhawatirkan Yenny malah dimanfaatkan dan ditunggangi oleh kelompok lain, sehingga makin memperburuk kondisi NU. "Duduk bersama, kita selesaikan semua masalah internal NU. Jangan sampai kemudian malah NU disusupi kepentingan-kepentingan dari luar, apalagi kepentingan politik sempit," ungkapnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Muktamar Luar Biasa Nahdlatul UlamaMLB NUYenny WahidGus Durnahdatul ulama

Yugi Prasetyo

Reporter

Yugi Prasetyo

Editor