POSKOTA.CO.ID - Bagi warganet yang ingin berlangganan Netflix, simak berikut informasi terbaru kenaikan harga setelah PPN menjadi 12 persen.
Pemerintah Indonesia segera memberlakukan kenaikan PPN atau Pajak Pertambahan Nilai menjadi 12 persen di tahun 2025.
Kebijakan ekonomi yang diambil ini nantinya akan berdampak kepada banyak aspek jasa, termasuk biaya berlangganan paket Netflix.
Netflix sendiri adalah layanan streaming video berbasis langganan untuk menonton banyak konten menarik, seperti film, serial, acara televisi, anime, dan konten original lainnya.
Pengguna dapat menggunakan Netflix ini di berbagai perangkat, mulai dari ponsel, smart TV, tablet, hingga PC.
Nah untuk mendapatkan akses ke seluruh konten yang ada di Netflix, pengguna wajib membeli paket berlangganan. Simak informasi lengkap harga langganan Netflix di bawah ini.
Kebijakan PPN Naik jadi 12 Persen
Kebijakan kenaikan pajak ini langsung menjadi trending topik di internet dan media sosial setelah diumumkan pemerintah.
Hal ini karena kenaikan PPN akan berdampak langsung kepada berbagai layanan jasa yang tersedia, termasuk untuk mendapatkan hiburan.
Sebagai informasi, PPN (Pajak Pertambahan Nilai) sendiri adalah pajak yang dikenakan pada setiap tahap produksi dan distribusi barang atau jasa.
Kebijakan kenaikan PPN dilakukan pemerintah sebagai upaya untuk meningkatkan pendapatan negara dan mendanai berbagai proyek pembangunan.
Adapun Netflix sebagai salah satu layanan jasa hiburan, tentunya akan terdampak secara langsung dan diikuti biaya berlangganan yang naik pula.
Hal tersebut karena penyesuaian pajak akan berpengaruh kepada perusahaan karena meningkatnya biaya yang harus dikeluarkan.
Harga Langganan Netflix Terbaru Setelah Kenaikan PPN 12 Persen
Bagi masyarakat yang ingin membeli paket berlangganan Netflix di bulan Desember 2024 ini memang masih belum mengalami kenaikan akibat PPN 12 persen.
Berikut ini harga berlangganan Netflix dan perkiraan setelah kenaikan PPN 12 persen:
- Mobile: Harga Rp 54.000, usai PPN Rp 60.480 (1 layar, kualitas video SD, hanya bisa di perangkat mobile)
- Basic: Harga Rp 65.000, usai PPN Rp 72.800 (1 layar, kualitas video SD)
- Standard: Harga Rp 120.000, usai PPN Rp 134.400 (2 layar, kualitas video Full HD)
- Premium: Harga Rp 186.000, usai PPN Rp 208.320 (Hingga 4 layar, kualitas video Ultra HD, fitur download)
Cara Berlangganan Paket Netflix
Untuk pembelian paket berlangganan Netflix sendiri bisa dilakukan dengan beberapa cara. Salah satunya bisa akses langsung di website resmi, ini cara daftarnya:
- Kunjungi pendaftaran akun Netfix di netflix.com/signup.
- Setelah itu pilih paket yang sesuai, pengguna juga bisa melakukan downgrade atau upgrade paket berlangganan kapan pun.
- Daftar akun Netflix menggunakan email dan buat kata sandi.
- Setelah akun berhasil dibuat, pilih metode pembayaran yang akan digunakan, misalnya transfer bank atau e-wallet.
- Selesaikan pembayaran, dan tunggu paket berlangganan akan segera aktif.
Setelah paket berlangganan aktif, pengguna sudah dapat menikmati layanan streaming video Netflix ini untuk menonton berbagai konten film menarik. Selamat mencoba!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.