POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali mencairkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada masyarakat melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang diterbitkan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).
Bansos ini diantaranya dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), diberikan pada masyarakat pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terdata sebagai penerima bansos.
Berikut 4 jenis bansos PKH dan BPNT yang cair kembali melalui KKS dari Bank BNI, BRI, Mandiri maupun BSI.
Bansos PKH BPNT yang Kembali Cair ke KKS
1. Bansos PKH BPNT Peralihan PT Pos KKS Lama
Untuk penerima Bansos PKH dan BPNT yang mengalami peralihan dari PT Pos, yang belum menerima surat undangan dari kantor Pos, dan memiliki kartu KKS lama, segera cek rekeningnya segera.
Terdapat beberapa Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menerima pencairan melalui KKS lama mereka yang dipakai beberapa tahun kebelakang.
2. Bansos BPNT Peralihan PT Pos KKS Baru
Bagi penerima BPNT yang telah mendapatkan KKS baru, namun hanya menerima pencairan sebesar Rp400.000, disarankan untuk memeriksa kembali rekeningnya.
Sebab, diketahui bahwa dana bansos KKS baru kembali cair sebesar Rp800.000, dengan total dana yang disalurkan sebesar Rp1.200.000 untuk periode 6 bulan.
3. Bansos PKH Tambahan bagi KPM BPNT Murni
Bansos PKH juga diberikan sebagai tambahan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BPNT murni yang telah lolos validasi sistem.
Bagi KPM yang memenuhi syarat, mereka akan mendapatkan bantuan PKH yang dapat meringankan beban ekonomi mereka melalui kartu KKS.
4. Bansos PKH BPNT Periode November-Desember yang Belum Cair
Bagi penerima yang belum mendapatkan pencairan untuk periode Bansos PKH dan BPNT dari termin pertama hingga ketiga pada bulan November-Desember, perlu segera melakukan pengecekan rekening KKS mereKKS
Cara Cek Status Bansos
Penerima yang ingin memeriksa NIK KTP nya apakah menjadi penerima bansos dengan kategori di atas dapat memanfaatkan beberapa kanal yang tersedia.
Salah satunya adalah melalui aplikasi Cek Bansos yang dapat diunduh di ponsel pintar. Penerima juga dapat memeriksa status melalui website resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
Penerima diharapkan untuk memeriksa rekening dan status pencairan mereka, baik untuk PKH, BPNT, maupun bansos PKH plus BPNT.
Jika ada kendala atau ketidaksesuaian dalam jumlah dana yang diterima, segera lakukan pengecekan ke pendamping sosial atau operator desa setempat untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan memastikan bantuan diterima dengan tepat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.