POSKOTA, CO.ID- Simak di sini, beberapa deretan bansos pemerintah yang masih akan tetap cair hingga akhir bulan Desember 2024. Segera cek status bagi para KPM.
Pada akhir tahun 2024 ini, pemerintah telah menyiapkan berbagai program bantuan sosial (bansos) untuk membagikan dananya ke para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Sebagai bagian dari upaya untuk mengurangi beban hidup masyarakat, sejumlah bansos akan segera cair secara merata hingga akhir Desember 2024.
Bagi anda yang merupakan Keluarga Penerima Manfaat (KPM), kini saatnya untuk mengecek status penerimaan bansos anda dan memanfaatkan bantuan tersebut.
Melansir dari sumber YouTube milik Ariawanagus, mengatakan bahwa akan ada delapan bansos subsidi pemerintah yang masih akan cair hingg akhir bulan Desember 2024 ini.
Bahkan, dikabarkan bahwa sudah ada bansos pemerintah yang menyalurkan dananya sejak tanggal 15 Desember 2024 ke para penerima manfaat. Maka, simak lebih detailnya di sini.
Cara Cek Status KPM untuk Bansos
1. Melalui Aplikasi Cek Bansos
Pemerintah telah menyediakan aplikasi resmi untuk cek status penerima bansos. Aplikasi Cek Bansos bisa diunduh melalui Google Play Store atau App Store.
Cukup masukkan NIK dan Nomor Kartu Keluarga (KK) anda untuk mengetahui apakah anda terdaftar sebagai penerima bansos.
2. Cek di Website Resmi Kemensos
Selain menggunakan aplikasi, anda juga bisa mengecek status penerima bansos melalui website resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id. Caranya sangat mudah:
- Kunjungi website Cek Bansos.
- Pilih kategori bansos yang ingin anda cek.
- Masukkan NIK dan Nomor KK anda.
- Klik Cek dan lihat hasilnya.
8 Bansos Siap Cair hingga Akhir Desember 2024
Berikut adalah 8 jenis bansos yang akan cair hingga akhir Desember 2024 untuk membantu masyarakat Indonesia, terutama keluarga kurang mampu:
1. Bantuan PKH dan BPNT
PKH dan BPNT merupakan program yang memberikan bantuan uang tunai dan sembako untuk keluarga miskin. Bantuan ini dapat diambil melalui KKS Bank Himbara.
2. Bantuan PKH via PT Pos Indonesia
Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan bantuan yang diberikan dalam bentuk uang tunai dengan jumlah yang berbeda-beda sesuai pada komponen masing-masing KPM.
Dana yang diterima bisa mencapai lebih dari Rp1.000.000. Pasalnya, untuk pencairan via PT Pos ini dilakukan untuk tahap ketiga dan keempat, atau sama saja dengan enam bulan sejak Juli-Desember 2024.
3. Bantuan PKH via KKS Susulan
Untuk bansos PKH via KKS susulan, masih akan ada pencairan lagi yang dilakukan bagi KPM yang belum menerimanya. Maka, sebaiknya segera cek status penerima sekarang juga untuk bisa mengkonfirmasi ke pendamping sosial.
4. Bantuan BPNT via PT Pos Indonesia
Bansos Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) ini merupakan bantuan yang diberikan dalam bentuk uang tunai namun harus dibelanjakan bahan makanan sehari-hari seperti, beras, ayam dan telur.
Pencairan bansos BPNT via PT Pos Indonesia ini sama penyalurannya untuk tahap ketiga dan keempat. Dana bisa anda tukar langsung melalui e-warong yang bekerja sama dengan program BPNT.
Selain itu, untuk dana bansos BPNT diberikannya hanya senilai Rp1.200.000. Karena, perbulannya dapat saldo senilai Rp200.000. Jika untuk dua tahap sejak Juli-Desember 2024, maka dapat Rp1.200.000.
5. Bantuan PIP
Bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan bansos yang diberikan khusus untuk anak yang masih melanjutkan pendidikan dari jenjang SD, SMP, SMA/SMK dan sederajat.
6. Bantuan Atensi YAPI
Bantuan Atensi Yatim Piatu (YAPI) merupakan bantuan yang diberikan untuk anak-anak yang sudah ditinggal oleh kedua orangtuanya dalam keadaan meninggal dunia.
7. Bantuan BLT Dana Desa
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa merupakan bantuan yang diberikan untuk warga yang tinggal di desa dan memiliki kondisi ekonomi yang sulit.
Pencairan dana ini dilakukan untuk alokasi tiga bulan sekali dari bulan Oktober-Desember 2024. Namun, ada juga untuk dua bulan, yang kemudian akan mendapatkan dana senilai Rp3,6 juta per tahun, dan per bulan Rp300.000.
8. Bantuan Beras 10 Kg
Bantuan beras 10 Kg ini akan diterima bagi KPM yang masuk ke data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) dengan penyaluran alokasi bulan Desember 2024.
Dengan adanya program bansos dari pemerintah, diharapkan masyarakat yang kurang mampu dapat terbantu, terutama pada akhir tahun ini.
Pastikan anda memeriksa status penerima bansos dengan menggunakan aplikasi, atau website resmi untuk memastikan apakah anda terdaftar sebagai penerima.
Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.
Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa deretan 8 bansos siap cair hingga akhir Desember 2024. Segera cek status KPM di sini, dan perlu diingatkan, bahwa dana ini bukan saldo dana gratis dari aplikasi melainkan saldo dana yang akan diberikan dari pemerintah melalui program bansos.