Pastikan memanfaatkan Bansos PKH ini dengan semestinya. (Poskota/Dadan Triatna)

EKONOMI

Bansos PKH 2024 Tahap 3 dan 4 Mulai Disalurkan di PT POS Indonesia! Begini Cara Cek Status Penerimanya

Senin 16 Des 2024, 16:35 WIB

POSKOTA.CO.ID - Ada kabar baik khusus bagi masyarakat penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH).

Penyaluran Bansos PKH tahap 3 dan 4 tahun 2024, kini mulai dilakukan melalui PT POS Indonesia.

Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah, guna mendukung keluarga prasejahtera dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka, seperti pendidikan, kesehatan, serta kesejahteraan sosial.

Dengan berlanjutnya bantuan ini, keluarga penerima manfaat (KPM) akan mendapatkan manfaat yang dapat meringankan beban ekonomi mereka.

Dilansir dari kanal Youtube Pendamping Sosial, Bansos untuk tahap 3 dan 4 akan dilaksanakan oleh Kantor Pos, atau PT Pos Indonesia.

Jumlah keluarga yang akan menerima manfaat Bansos PKH tahap 3 ini, berjumlah kurang lebih 1,8 juta KPM.

Sedangkan untuk tahap 4, diperikirakan akan ada 1,9 juta KPM yang akan menerima manfaat dari Bansos PKH ini.

Adapun untuk penyalurannya sendiri, mulai tanggap 15 Desember hingga 31 Desember 2024.

Sedangkan untuk surat pemberitahuan resminya sendiri, akan diterbit hari ini Senin, 16 Desember 2024.

Setiap KPM yang terdata sebagai penerima Bansos PKH, akan menerima besaran saldo yang berbeda, tergantung dari kategori yang didapatkannya.

Jika Anda merupakan salah satu KPM yang terdata sebagai penerima Bansos PKH Desember 2024 ini, cukup mudah untuk mengetahuinya.

Berikut ini cara mengetahui status nama penerima Bansos PKH Desember 2024, simak langkah-langkahnya.

Cara Cek Penerima Bansos September 2024

Pastikan saat melakukan pengecekan, smua data yang dimasukan sudah sesuai dengan yang tertera di NIK e-KTP Anda.

Sedangkan untuk besarannya sendiri, setiap penerima Bansos PKH ini akan mendapatkan besaran yang berbeda, tergantung dari kategorinya.

Besaran Saldo Dana Bansos PKH September 2024 Berdasarkan Kategori

Penyaluran bansos PKH tahap 3 dan 4 tahun 2024 melalui PT POS Indonesia, menjadi bukti komitmen pemerintah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan.

Pastikan Anda memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan, segera cek status penerimaan bantuan untuk menghindari kendala saat pencairan. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
PKH Desember 2024Bansos PKH tahap 3 dan 4Cara cek status nama penerima PKH 2024SALDO PKH 2024

Dadan Triatna

Reporter

Dadan Triatna

Editor