Ilustrasi judi online. (Pixabay/livecart68)

Kriminal

Polda Metro Jaya Bongkar Sindikat Judi Online, Lima Orang Ditangkap

Selasa 10 Des 2024, 19:24 WIB

POSKOTA.CO.ID - Tim Opsnal Subdit Jatanras Polda Metro Jaya membongkar jaringan judi online di dua lokasi berbeda, Kecamatan Wanadadi dan Kecamatan Bawang, Banjarnegara.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Rovan Richard Mahenu mengatakan, lima orang terduga pelaku berinisial RP, R, RPN, RY dan A ditangkap dalam kasus jaringan judi online tersebut.

"Kami melakukan penangkapan terhadap pelaku jaringan judi online melalui situs Akurasi4D. Mereka punya peran berbeda-beda," kata Rovan, Selasa, 10 Desember 2024.

Rovan menjelaskan, terduga pelaku berinisial RP dan R berperan sebagai pengurus Script, Domain, dan API Web. Lalu, terduga pelaku RPN dan A melakukan promosi web judi di Facebook, sedangkan RY berperan mengurus live chat dan admin Web Judol.

Dalam prosesnya, situs Akurasi4D menawarkan berbagai permainan, seperti judi slot, kasino, hingga togel.

"(Pengungkapan) berawal dari patroli siber yang mendeteksi aktivitas mencurigakan di situs itu sejak 14 November 2024," ujarnya.

Dalam penggerebekan itu, petugas menyita barang bukti, mulai belasan ponsel, empat kartu ATM, serta peralatan IT, dua buku tabungan, dan sebuah mobil Honda Odyssey hitam yang digunakan pelaku.

Para pelaku dijerat dengan Pasal 303 KUHP, Pasal 27 ayat (2) UU ITE, dan Pasal 3, 4, serta 5 UU No. 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Rovan mengatakan, polisi terus mendalami jaringan ini dengan menargetkan pelaku lainnya. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak tergoda dengan aktivitas judi online yang tidak hanya melanggar hukum, tetapi juga merugikan secara sosial dan ekonomi.

"Kami berkomitmen untuk memberantas segala bentuk aktivitas ilegal yang merugikan negara dan masyarakat," tegas Rovan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
BanjarnegaraJudi onlinePolda Metro Jaya

Ali Mansur

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor