Dunia Hiburan Korea Selatan Sempat Terguncang, Begini Komentar Para Selebritis Atas Kontroversi Darurat Militer

Rabu 04 Des 2024, 20:33 WIB
Sejumlah selebriti hingga fandom mengungkapkan keresahan ats kontroversi Darurat Militer Korea Selatan. (Allkpop/Heo Ji Woong dan Kim Na Young)

Sejumlah selebriti hingga fandom mengungkapkan keresahan ats kontroversi Darurat Militer Korea Selatan. (Allkpop/Heo Ji Woong dan Kim Na Young)

POSKOTA.CO.ID – Para selebritas Korea Selatan menyuarakan pendapat mereka setelah pernyataan darurat militer atau martial law singkat Presiden Yoon Suk Yeol.

Sebab, dunia hiburan Korea selatan yang saat ini sedang banyak diminati juga akan mendapatkan efek dari kondisi darurat militer tersebut.

Selama dan setelah peringatan darurat militer itu dicabut, para selebriti ini mengungkapkan perasaannya.

Deretan Selebritis Dukung Pencabutan Martial Law

Penulis dan penyiar Heo Ji Woong misalnya, dia membagikan pesan singkat namun mengena: "Saya tidak tahan lagi," ungkapnya, dilansir Allkpop.

Meskipun ia tidak memberikan penjelasan lebih lanjut, namun waktu unggahannya yang tepat setelah pernyataan darurat militer menunjukkan ketidakpuasannya dengan situasi tersebut.

Kim Na Young, seorang penyanyi menulis di media sosialnya yang mengungkapkan kesedihannya. "Saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan kepada anak saya," katanya. 

Senada dengan itu, aktris Kang Sung Yeon membagikan pesan yang menyentuh hati karena berkaitan dengan kondisi anaknya.

"Setelah menyekolahkan anak-anak dan membersihkan meja, saya melihat foto ini dan tidak dapat menahan diri untuk tidak duduk, diliputi amarah, ketakutan, kesedihan, dan rasa bersalah,” ujarnya.

“Saya seharusnya mempersiapkan masa depan yang cerah dan penuh harapan untuk Anda, dan Anda pantas mendapatkannya. Saya sangat menyesal," tambahnya.

Park Myung Soo, comedian dan juga penyiar radio berbicara di acara radio langsungnya ‘Radio Show’ setelah darurat militer dicabut.

“Saya hampir tidak tidur tadi malam. Itu adalah situasi yang sangat tidak masuk akal. Ini adalah masalah penting nasional, dan saya yakin banyak orang lain juga begadang semalaman,” terangnya.

Berita Terkait

News Update