Bingung Pilih Tablet untuk Kerja? Coba 5 Tips Ini Sebelum Membeli Agar Lebih Produktif Saat Cari Cuan

Rabu 04 Des 2024, 22:57 WIB
Coba 5 tips pilih tablet untuk kerja ini agar mendukun mobilitas Anda kapan dan di mana pun. (Pinterest/mytechnews)

Coba 5 tips pilih tablet untuk kerja ini agar mendukun mobilitas Anda kapan dan di mana pun. (Pinterest/mytechnews)

Penyimpanan juga menjadi pertimbangan penting, terutama jika Anda bekerja dengan file besar seperti video, foto beresolusi tinggi, atau presentasi dengan grafis kompleks. 

Pilihlah tablet untuk kerja dengan penyimpanan internal minimal 64GB. Jika kamu memerlukan lebih banyak ruang, pertimbangkan tablet dengan slot microSD.

Tablet juga mendukung cloud storage seperti Google Drive atau iCloud, sehingga Anda bisa menyimpan file di cloud dan mengaksesnya kapan saja tanpa menghabiskan penyimpanan internal tablet.

4. Daya Tahan Baterai

Baterai adalah faktor krusial, terutama bagi pekerja yang sering bepergian. Sehingga Anda harus memilih tablet yang memiliki daya tahan baterai cukup untuk bertahan sepanjang hari.

Pilih tablet dengan daya tahan baterai minimal 8-10 jam untuk memastikan perangkat tetap menyala sepanjang hari, tanpa harus sering-sering di-charge. 

Dukungan fast charging juga akan menjadi keunggulan tambahan. Ini karena Anda dapat mengisi baterai dengan cepat ketika waktu terbatas.

5. Sistem Operasi dan Ekosistem Aplikasi

Sistem operasi yang digunakan oleh tablet sangat berpengaruh terhadap kompatibilitas aplikasi yang digunakan untuk bekerja. 

Sebelum membeli tablet untuk kerja, pastikan sistem operasi yang digunakan mendukung aplikasi-aplikasi yang sering digunakan.

Android menawarkan fleksibilitas yang lebih tinggi dan kompatibilitas dengan berbagai aplikasi dari Google Play Store, membuatnya pilihan yang baik bagi pengguna yang membutuhkan variasi aplikasi.

Membeli tablet untuk kerja tentu merupakan investasi, dan pastinya Anda ingin memastikan bahwa tablet tersebut memiliki harga yang sepadan dengan fitur yang ditawarkan. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait
News Update