Cek Pencairan Bantuan PIP Termin 3 untuk Siswa SD sampai SMA (kemendikbud/edited Dadan)

EKONOMI

Cek Pencairan Bantuan PIP Termin 3 untuk Siswa SD sampai SMA

Selasa 03 Des 2024, 12:54 WIB

POSKOTA.CO.ID – Pencairan bantuan pendidikan Program Indonesia Pintar (PIP) termin 3 tahun 2024 mulai dilakukan oleh pemerintah.

PIP adalah program bantuan sosial (bansos) yang dikelola pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Budaya (Kemendikbud).

Tujuan dari program ini adalah untuk membantu siswa jenjang SD-SMA agar bisa menamatkan sekolah hingga memenuhi kebutuhan pendidikan.

Untuk Anda siswa penerima bantuan ini pastikan sudah tahu bank penyalur PIP, cara cek status penerimaan, dan besaran bantuan yang diberikan.

Bank penyalur dana bantuan PIP

Siswa SD-SMP: Bank BRI

Siswa SMA/K: Bank BNI

Siswa SD-SMA/K khusus di Aceh: Bank BSI

Cara cek penerima dana Bantuan PIP 2024

1. Buka situs resmi PIP di pip.kemdikbud.go.id

2. Scroll ke bawah dan cari menu ‘Cari Penerima PIP’

3. Masukkan NISN dan NIK siswa dengan benar

4. Ketik hasil perhitungan yang disediakan

5. Klik ‘Cek Penerima PIP’

6. Sistem akan mencari nama penerima. Selain itu, sistem juga akan memberitahu jika dana PIP telah cair.

Besaran bantuan PIP berdasarkan kategorinya

SD/SDLB/Paket A (kelas 1-5): Rp450.000/tahun

SD/SDLB/Paket A (kelas 6): Rp225.000

SMP/SMPLB/Paket B (kelas 7-8): Rp750.000/tahun

SMP/SMPLB/Paket B (kelas 9): Rp375.000

SMA/SMK/SMALB/Paket C (kelas 10-11): Rp1.800.000/tahun

SMA/SMK/SMALB/Paket C (kelas 12): Rp900.000

Demikian informasi terkini mengenai PIP termin 3.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
PIPProgram Indonesia Pintar

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor