Gunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP untuk melakukan cek bansos. (Poskota/Adam Ganefin)

EKONOMI

Cara Cek Status Penerima Bansos BPNT Rp400.000 Alokasi November-Desember 2024, Pakai KTP di Platform Resmi Kemensos

Selasa 03 Des 2024, 13:45 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bantuan sosial yang disalurkan oleh pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). 

Pada alokasi November-Desember 2024, KPM yang memenuhi syarat akan menerima bantuan sebesar Rp400.000. Bantuan ini merupakan rapelan dari bantuan bulanan Rp200.000 untuk dua bulan terakhir tahun 2024.

Beberapa KPM sudah menerima bantuan melalui pencairan bank BSI dan terbaru bank BNI.

Jika KPM ingin mengetahui apakah termasuk dalam daftar penerima periode ini, berikut adalah panduan untuk memeriksa statusnya.

Cara Cek Status Penerima Bansos BPNT

Terdapat dua cara mudah untuk memeriksa status penerimaan bansos BPNT:

1. Melalui Website Resmi Kemensos

Situs web resmi dari Kementerian Sosial menyediakan informasi lengkap tentang status penerimaan bansos. Ikuti langkah-langkah ini:

Data penerima bansos akan muncul di layar, termasuk informasi apakah Anda terdaftar sebagai penerima bantuan BPNT untuk alokasi November-Desember 2024.

2. Melalui Aplikasi Cek Bansos

Kementerian Sosial juga menyediakan aplikasi Cek Bansos, yang dapat diunduh melalui Google Play Store. Berikut langkah penggunaannya:

Penting untuk diingat dana bantuan tidak cair serentak, karena proses pencairan mengikuti jadwal dari Bank BSI dan PT Pos Indonesia.

Periksa kembali data NIK dan nama sesuai KTP agar tidak terjadi kendala saat pengecekan.

Juga hindari informasi palsu dan hanya gunakan situs atau aplikasi resmi Kemensos untuk memeriksa status bansos.

Pencairan bansos BPNT alokasi November-Desember 2024 memberikan bantuan Rp400.000 kepada KPM yang terdaftar.

Pastikan Anda memeriksa status penerimaan melalui website cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cek Bansos Kemensos agar informasi yang diperoleh akurat dan terpercaya.

Disclaimer: Anda di sini merupakan KPM penerima bansos BPNT yang telah terdata di DTKS.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
bansosBantuan Pangan Non TunaiBansos BPNTcara cek status penerima bansos BPNTkpmcek bansos kemensosnomor induk kependudukan

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor