NIK KTP yang memenuhi syarat sebagai penerima bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk tahap keenam.(Doc.Kemensos)

EKONOMI

NIK KTP yang Memenuhi Syarat Ini Terpilih Kemensos sebagai Penerima Bansos BPNT Tahap 6, Saldo Rp400.000 Masuk Rekening KKS Merah Putih!

Senin 02 Des 2024, 19:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) memilih Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP yang memenuhi syarat sebagai penerima bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk tahap keenam.

Pada tahap keenam ini, bansos BPNT dicairkan sebesar Rp400.000 yang mencakup periode November-Desember 2024.

Saldo sebesar Rp400.000 itu sendiri akan langsung ditransfer ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih milik Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar.

Dikutip dari kanal YouTube Naura Vlog, rekening KKS BSI dan BNI menjadi dua bank yang terpantau mulai menyalurkan bantuan sosial pada sore hari ini, Senin 2 Desember 2024.

Sementara, beberapa bank, seperti Mandiri dan BRI, masih belum mencairkan saldo bansos hingga saat ini. Penting untuk diingat bahwa, pencairan bansos tersebut dicairkan secara bertahap.

Untuk itu, disarankan agar segera melakukan pengecekan NIK KTP di sistem yang disediakan oleh Kemensos agar mengetahui informasi lebih lanjut.

Syarat Penerima Bansos BPNT

Berikut adalah beberapa syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk dapat menjadi penerima bansos BPNT tahap keenam sesuai dengan ketetapan Kementrian Sosial (Kemensos).

1. Warga Negara Indonesia dengan NIK KTP Valid

Penerima BPNT harus merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang telah memiliki NIK KTP valid. KTP menjadi syarat utama dalam verifikasi identitas agar data penerima bantuan bisa terdeteksi dengan baik.

Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa bantuan sosial yang disalurkan tepat sasaran kepada masyarakat yang terdaftar dalam data kependudukan resmi Indonesia. 

2. Termasuk Kategori Keluarga Berpenghasilan Rendah

Penerima BPNT harus berasal dari keluarga dengan penghasilan rendah. Keluarga dengan pendapatan yang terbatas akan lebih membutuhkan bantuan ini untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka, seperti pangan.

Pemerintah melalui Kemensos menetapkan kriteria keluarga miskin atau rentan miskin berdasarkan data yang ada di lapangan.

3. Terdaftar dalam DTKS Kementerian Sosial

Penerima BPNT harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kemensos. DTKS adalah basis data yang mencatat keluarga-keluarga yang membutuhkan bantuan sosial. 

Proses pendaftaran dalam DTKS dilakukan melalui verifikasi dan validasi oleh pemerintah daerah, serta disesuaikan dengan kondisi sosial ekonomi di masing-masing wilayah.

4. Bukan Aparatur Negara (ASN, TNI, Polri)

Penerima BPNT tidak diperkenankan berasal dari kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), maupun Kepolisian Republik Indonesia (Polri). 

Hal ini untuk memastikan bahwa bantuan sosial tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh mereka yang memiliki penghasilan tetap dari instansi pemerintah.

5. Tidak Menerima Bantuan Sosial Lain

Salah satu syarat penting untuk mendapatkan BPNT adalah tidak sedang menerima bantuan sosial lain, seperti Bantuan Langsung Tunai (BLT) subsidi gaji, BLT UMKM, atau Kartu Prakerja. 

Pastikan bahwa bantuan sosial yang diberikan tidak tumpang tindih dan dapat disalurkan secara merata kepada yang membutuhkan.

Cara Cek Status Penerima BPNT 2024

Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima BPNT pada tahun 2024, Anda bisa memeriksa status penerimaan melalui website resmi Kemensos. Berikut adalah langkah-langkah yang perlu diikuti.

1. Kunjungi Situs Resmi Cek Bansos

Akses halaman resmi untuk pengecekan status penerima BPNT di alamat cekbansos.kemensos.go.id.

2. Pilih Data Wilayah

Setelah masuk ke halaman utama, pilihlah wilayah tempat Anda tinggal, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan.

3. Masukkan Nama Lengkap

Isikan nama lengkap Anda sesuai dengan yang tertera di KTP. Pastikan penulisan nama sesuai dengan data yang tercatat di KTP agar hasil pencarian lebih akurat.

4. Klik Tombol “Cari Data”

Setelah memasukkan nama lengkap, klik tombol “Cari Data” untuk melanjutkan proses pengecekan.

5. Lihat Status Penerima

Sistem akan menampilkan informasi terkait status kepesertaan Anda dalam program BPNT. Jika terdaftar, Anda akan melihat periode pencairan dan lokasi pengambilan bantuan yang dapat Anda akses.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat dengan mudah mengetahui status penerima bansos BPNT tahap keenam ini.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Bantuan Pangan Non TunaiBansos BPNTnomor induk kependudukanNIK KTPsaldo bansos

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor