Dana Rp400.000 BPNT peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Mandiri telah cair. (Poskota/Dadan)

EKONOMI

Cair Lagi, Bansos Rp400.000 BPNT Peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Merah Putih Diterima KPM via Bank Mandiri

Senin 02 Des 2024, 21:55 WIB

POSKOTA, CO.ID- Secara bertahap, dana bansos Rp400.000 BPNT telah dicairkan ke KPM dari peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Mandiri. Cek Status terbaru di SIKS-NG.

Lagi dan lagi, bansos Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) kembali cairkan dana peralihan dari PT Pos Indonesia ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih Bank Mandiri.

Program BPNT yang dikelola oleh Kemeterian Sosial (Kemensos) kini menggunakan sistem yang lebih terintegritas. Melalui KKS Merah Putih, KPM dapat menerima bantuan langsung di rekening mereka.

Apa Itu KKS Merah Putih?

KKS Merah Putih merupakan kartu multifungsi yang digunakan untuk penyaluran berbagai macam jenis bantuan sosial, termasuk BPNT dan PKH. Kartu ini dikelola oleh Bank Himbara (BNI, BRI, BSI dan Mandiri).

Melansir dari sumber YouTube milik Naura Vlog, membeberkan bahwa ada dana yang disalurkan ke KKS baru bagi penerima bansos BPNT peralihan PT Pos Indonesia ke KKS.

Dana ini diterima KPM dalam jumlah yang berbeda-beda, ada yang Rp400.000, Rp800.000 hingga Rp1.200.000. Semua tergantung pada KPM yang belum menerimanya.

Perlu diketahui, dana yang diterima tersebut merupakan alokasi sejak bulan Juli 2024 yang belum menerimanya. Untuk alokasi bulan November-Desember di Bank Mandiri belum masuk.

Sebelumnya, penyaluran dilakukan via KKS BSI. Namun, saat ini sudah disalurkan ke KKS Bank Mandiri, meskipun wilayahnya masih berbeda-beda atau belum merata.

Cara Mencairkan Dana BPNT Melalui KKS Merah Putih

1. Cek Saldo di ATM Bank Mandiri

2. Berbelanja di e-Warong Mitra Pemerintah

3. Gunakan Aplikasi Livin’ by Mandiri

Demikian, di atas merupakan informasi yang telah dijelaskan bagi KPM yang ingin mencairkan dana BPNT. Namun, sebelumnya pastikan sudah cek status bahwa anda masih sebagai penerima.

Selain itu, pastikan juga bahwa KKS anda masih aktif dan masih terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Anda bisa cek langsung di cekbansos.kemensos.go.id.

Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.

Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.

Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa bansos Rp400.000 BPNT peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Merah Putih diterima KPM via Bank Mandiri. Selamat mencoba, semoga berhasil

Tags:
Bansos BPNTBPNTBantuan Pangan Non Tunaikpmkks merah putihdtks

Putri Aisyah Fanaha

Reporter

Putri Aisyah Fanaha

Editor