Nominal bantuan BPNT untuk tahun 2024 biasanya Rp 200.000 per bulan, diberikan secara rapel dua bulan sekali. Hingga total dana yang diterima yaitu Rp400.000.
Cara Mendaftar Bantuan Sosial
Pastikan keluarga Anda sudah terdaftar dalam DTKS yang dikelola oleh Kemensos dengan mengunjungi kantor desa dan menyerahkan berkas seperti KK dan KTP.
Jangan lupa minta surat keterangan tidak mampu di ketua RT/RW setempat untuk memperkuat pertimbangan pihak desa.
Sampaikan jika Anda ingin mendaftar ke DTKS untuk program bansos, dan jelaskan juga kondisi ekonomi keluarga Anda yang sebenarnya.
Tunggu proses verifikasi dari pihak desa, dan selalu pantau dengan menanyakan kabar pada mereka secara berkala mengenai sejauh mana data Anda di proses.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.