POSKOTA.CO.ID - QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) menjadi salah satu alternatif pilihan untuk melakukan transaksi.
Sebagai informasi, QRIS adalah sistem pembayaran berbasis kode QR yang diterapkan oleh Bank Indonesia.
Dengan QRIS, pengguna dapat melakukan pembayaran secara digital dengan lebih praktis menggunakan aplikasi dompet digital atau perbankan melalui pemindaian kode QR.
Namun, seperti sistem pembayaran lainnya, penggunaan QRIS juga tidak lepas dari potensi penipuan.
Sehingga, Anda perlu memerhatikan terlebih dahulu hal di bawah ini agar lebih waspada saat hendak bertransaksi melalui QRIS.
Tips Bertransaksi Melalui QRIS
1. Memastikan Keaslian QRIS
Salah satu hal pertama yang harus diperhatikan adalah memastikan bahwa QRIS yang dipindai adalah kode yang sah dan dikeluarkan oleh pedagang atau penyedia layanan yang terpercaya.
Banyak penipu yang memanfaatkan QRIS palsu yang disalin dari toko atau merchant lain.
Tips:
Cek logo dan identitas: QRIS yang sah biasanya memuat logo QRIS serta informasi merchant atau bisnis yang terdaftar.