Ilustrasi menemukan HP Android yang hilang menggunakan fitur Google. (Android Police)

TEKNO

Tidak Butuh Waktu Lama! Ini Cara Menemukan HP Android yang Hilang Menggunakan Fitur Google

Sabtu 30 Nov 2024, 20:59 WIB

POSKOTA.CO.ID - HP Android saat ini telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Pasalnya, dengan adanya ponsel dapat membantu pengguna untuk berkomunikasi, melakukan pembayaran digital, bekerja dan lain sebagainya.

Tetapi saat gawai milik pengguna hilang karena lupa menyimpan atau dicuri, rasanya seperti mendapat mimpi buruk, karena seluruh data penting yang berkaitan dengan pekerjaan, data pribadi, keuangan bisa saja tersimpan di ponsel tersebut.

Jika mengalami hal tersebut, jangan panik terlebih dahulu. Sebab ada fitur dari Google bernama Find My Device yang memungkinkan untuk pengguna dapat melacak atau menemukan kembali ponselnya yang hilang tanpa memakan waktu yang lama.

Selain itu, demi keamanan pengguna juga dapat mengunci ponselnya atau menghapus semua data dari jarak jauh, guna menghindari pencurian data pribadi.

Kendati demikian, pengguna dapat mengikuti cara-cara ini untuk kembali menemukan ponsel yang hilang.

Apa yang Harus Dilakukan Saat Ponsel Hilang

Pertama-tama akses fitur Find My Device baik dari ponsel atau laptop. Namun ponsel yang ingin dicari baiknya dalam keadaan terkoneksi jaringan internet, meski fitur Google ini mampu menemukan perangkat yang sedang offline.

Jika situasinya ponsel dalam keadaan offline, Bluetooth harus menyala. Karena fitur Google akan mendeteksi keberadaan gawai pengguna dengan memanfaatkan sinyal Bluetooth.

Setelah itu, keberadaan lokasi terbaru ponsel dapat ditemukan dan dilihat dari fitur Find My Device.

Namun jika kondisi sudah tidak mungkin ditemukan dan ingin menghapus data-data yang ada di ponsel, sejumlah ketentuan harus terpenuhi, antara lain:

Jika masih kesulitan tetapi ketentuan sudah terpenuhi, pengguna dapat melihat halaman pemecahan masalah Find My Device.

Cara Menggunakan Find My Device

Berikut ini cara menggunakan Find My Device untuk menemukan HP Android yang hilang, yaitu:

Fitur dari Find My Device yang dapat membantu mencari ponsel milik pengguna, di antaranya:

Selain itu Find My Device juga memungkinkan untuk menampilkan pesan di layar kunci, dan memberikan informasi kepada orang yang menemukan gawai milik pengguna.

Kesulitannya, untuk mengaktifkan pengiriman pesan ini jika perangkat dimatikan atau tidak terhubung ke internet.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
hp androidfind my deviceponsel hilanggoogle

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor