Iris Wullur Akhirnya Klarifikasi Usai Viral Diduga Hina Air Zamzam

Rabu 27 Nov 2024, 12:46 WIB
Iris Wullur minta maaf seusai viral konten saat minum air zamzam.(Tangkap Layar TikTok/@iriswullur)

Iris Wullur minta maaf seusai viral konten saat minum air zamzam.(Tangkap Layar TikTok/@iriswullur)

POSKOTA.CO.ID - Selebgram sekaligus artis Iris Wullur akhirnya minta maaf seusai mengunggah konten video terkait air zamzam.

Sebelumnya, Iris Wullur menuai kritikan pedas dari netizen dan beberapa influencer lainnya terkait konten video yang memperlihatkan ekspresi tidak suka dengan air zamzam yang diminumnya.

“Ketika pengen banget minum air zamzam tapi gak kuat rasanya,” tulis Iris yang melansir dari akun TikTok pribadinya @iriswullur dan dikutip Poskota pada Rabu, 27 November 2024.

Melansir dari akun TikTok pribadinya, ia akhirnya klarifikasi dan meminta maaf atas video yang diunggahnya menuai kecaman dari berbagai pihak.

Ia mengatakan bahwa dalam video viralnya itu, bukan pertama kalinya dirinya meminum air zamzam.

“Gue mau klarifikasi soal air zamzam, sebelumnya gue minta maaf. Ini bukan pertama kalinya gue minum air zamzam,” katanya.

Selebgram cantik itu menjelaskan bahwa air zamzam yang ia minum saat itu memiliki rasa yang sangat berbeda dari air zamzam yang biasa dikonsuminya,

Terlebih, Iris juga meminta maaf dengan ekspresi yang ditampilkan saat meminum air zamzam yang menurutnya memiliki rasa yang berbeda dari biasanya.

Ia mengungkapkan jika tidak ada niat dan maksud untuk menampilkan ekspresi seolah melecehkan air zamzam.

“Cuma air zamzam yang kemarin gue minum itu rasanya sangat-sangat beda dan gue minta maaf sama ekspresi muka gue tapi gue enggak ada maksud apapun untuk seperti itu,” katanya.

Lebih lanjut, mantan artis FTV itu mengucapkan terima kasihnya kepada netizen yang telah mengingatkannya dan memberikan saran.

“Terimakasih untuk sarannya,” kata Iris.

Sebelumnya, sempat viral video dirinya yang tengah meminum air zamzam dengan ekspresi seolah tidak menyukai air tersebut.

Tak hanya itu, gestur yang ditampilkannya pun seolah tak kuat untuk menelannya dan ingin memuntahkan air zamzam.

Hal itulah yang akhirnya membuat dirinya menuai kritikan negatif dari netizen yang menilainya telah melecehkan sebuah air zamzam.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

News Update