POSKOTA.CO.ID - Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi tadi malam menjadi pertandingan yang ditonton oleh banyak orang terutama masyarakat Indonesia.
Masyarakat Indonesia siap meluangkan waktunya untuk mendukung Timnas Garuda melawan Arab Saudi, termasuk bagi masyarakat yang tengah beraktivitas sekalipun.
Pasalnya, pertandingan tersebut disiarkan juga di televisi atau layar lebar sehingga tak perlu datang ke stadion Glora Bung Karno (GBK).
Viral, beredar di media sosial, ada seorang pria yang tak mau ketinggalan momen pertandingan Timnas Indonesia dan akhirnya menonton melalui handphone.
Melansir dari akun Instagram @folkshitt tampak pria yang jatuh ke peron stasiun sambil memegang hp nya yang masih nyala pertandingan sepak bola tersebut.
“SAMBIL DUDUK AJA BANG, GAPAPA TELAT KERETA YANG PENTING DUKUNG INDO,” tulis keterangan akun tersebut yang dikutip Poskota pada Rabu, 20 November 2024.
Rupanya ia berjalan di peron sambil menonton pertandingan bola tersebut. Namun nahasnya, pria tersebut tidak memperhatikan jalan yang akhirnya jatuh ke rel kereta.
Dengan sigap, petugas keamanan stasiun langsung turun ke rel membantu pria tersebut naik ke atas peron. Dalam video terlihat, pria dan kedua temannya tertawa dengan tingkahnya.
Terdengar dalam video itu, petugas keamanan memperingati pria itu untuk tidak sambil menonton bola di stasiun sambil berjalan karena cukup berbahaya.
“Jangan sambil nonton bola ya mas,” kata petugas keamanan.
Unggahan itu pun sontak menuai berbagai komentar dari netizen yang ikut terhibur karena aksi pria tersebut.
“Definisi totalitas berjuang demi tanah air,” tulis komentar akun @wh***.
“Nasionalisme nya si abng ga usah di pertanyakan ini mah wkwkw,” sahut akun @wa***.
“Masih sempet ketawa, untung ga ada kereta,” komentar akun @ca***.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Arab Saudi dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.