POSKOTA.CO.ID - OPPO menjadi perusahaan smartphone ternama yang kerap mengeluarkan produk inovasinya dan mampu bersaing dengan perusahaan hp lainnya.
Salah satunya telah mengeluarkan seri OPPO A78 4G ke pasar Indonesia pada Juli 2023, terbilang baru berusia satu tahun masih sangat layak digunakan pada tahun ini.
Hp kelas menengah ini telah memiliki spek canggih dengan harga yang terbilang masih ramah di kantong.
Salah satu spek canggihnya yakni dibekali dengan kamera dan baterai yang besar di kelasnya. Sehingga, cocok untuk Anda yang tengah mencari hp canggih dengan harga terjangkau.
Tampilan desain yang menawan itu pun juga menjadi daya tarik sendiri dengan bodi ramping dan elegan memiliki dua varian warna yakni Hitam Kabut dan Hijau Laut.
Melansir dari laman resmi OPPO, berikut ini spesifikasi OPPO A78 4G yang sudah menjalankan sistem operasi berbasis Android 13 dengan tampilan antarmuka ColorOS 13.1.
Spesifikasi OPPO A78 4G
Hp ini telah ditenagai oleh chipset Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G dengan sistem fabrikasi 6nm.
Chipset itu juga telah dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB yang sudah mampu menyimpan berbagai jenis ukuran file.
Performa chipset itu mampu menyokong daya tahan baterai tetap efisien yakni 5000 mAh dengan fitur fast charging 67 W.
Pada sektor bodi ramping itu memiliki dimensi 160 x 73.2 x 7,9 mm dengan berat 180 gram.
Layar yang terbentang itu dibekali panel AMOLED yang memiliki refresh rate 90 Hz dan tingkat kecerahan maksimal hingga 430 nits di bawah sinar matahari.