Ilustrasi bantuan sosial (bansos) yang tetap dicairkan untuk KPM dengan NIK KTP terdaftar meski Pilkada berlangsung. (Humas Pemkab Tegal)

EKONOMI

Pilkada Minggir Dulu, 3 Bansos Ini Tetap Cair untuk NIK KTP Terdaftar

Jumat 15 Nov 2024, 18:47 WIB

POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini ramai beredar kabar mengenai penghentian sementara beberapa jenis bantuan sosial (bansos). 

Pemerintah secara resmi telah mengumumkan penghentian sementara penyaluran sejumlah bansos yang anggarannya berasal dari APBD hingga pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) selesai.

Penyaluran saldo dana bansos ini akan distop hingga 27 November 2024 mendatang.

Berbebeda dengan bansos yang bersumber dari APBD, penyaluran bantuan sosial dengan sumber dana dari APBN tetap berlanjut.

Jadi, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) diharapkan tidak perlu khawatir. 

Sebab dua bantuan sosial reguler yang sumber dananya dari APBN tersebut akan terus disalurkan untuk mereka pemilik Nomor Induk Kependudukan (NK) KTP terdaftar.

Dikutip dari kanal YouTube Dunia Bansos, kemungkinan besar bantuan PKH dan BPNT ini akan dicairkan lebih cepat sebelum akhir tahun.

Tiga Bansos Cair di Akhir Tahun

Bagi masyarakat yang masuk sebagai kategori KPM, ada kabar baik. Di akhir tahun ini, KPM berkesempatan menerima tiga jenis bantuan sekaligus, yaitu:

1.    PKH Murni: Bagi penerima PKH, selain mendapatkan bantuan reguler, juga akan menerima tambahan bantuan BPNT.

2.    BPNT Murni: KPM BPNT juga akan mendapatkan tambahan bantuan dari skema PKH.

3.    Bantuan Cadangan Pangan (CBP): Penyaluran bantuan beras akan menjadi alokasi terakhir untuk tahun ini.

Adapun proses verifikasi dan validasi KPM telah dilakukan hingga 12 November.

Bagi KPM yang telah diverifikasi, besar kemungkinan akan mendapatkan pencairan bantuan ganda di bulan November dan Desember.

KPM penerima BPNT akan menerima bantuan PKH jika divalidasi memiliki komponen PKH. Begitu pula para penerima PKH, akan menedapatkan saldo bansos BPNT.

Itulah informasi 3 bansos yang tetap akan dicairkan untuk para penerima dengan NIK KTP terdaftar meski gelaran Pilkada berlangsung. Semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
nomor induk kependudukanBantuan Pangan Non Tunaisaldo dana bansospkhbansosBantuan sosial

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor