POSKOTA.CO.ID - Tengku Dewi dan Andrew Andika menghadiri sidang perdana perceraian keduanya pada Rabu, 13 November 2024 di Pengadilan Agama Cibinong.
Keduanya datang ke sidang perdana perceraiannya dalam agenda mediasi ditemani oleh kuasa hukumnya masing-masing.
Melansir dari kanal YouTube Mantra News, namun sayangnya, mediasi yang dilakukan keduanya dinyatakan gagal dan akhirnya sepakat untuk bercerai.
"Hari ini kami sepakat berpisah secara baik-baik. Kalau tidak ada rujuk berarti mediasi ini gagal ya," kata Tengku yang dikutip Poskota pada Kamis, 14 November 2024.
Mediasi yang dilakukan keduanya dinyatakan gagal dan akan dilanjutkan ke proses sidang perceraian pokok perkara pada pekan depan.
Ia mengungkapkan saat melakukan mediasi keduanya sudah saling berusaha namun tidak menemukan titik terang dalam permasalahan di rumah tangganya. Hingga akhirnya, keduanya sepakat untuk bercerai.
"Kita udah coba secara kekeluargaan mediasi dan tidak ketemu jalan keluar. Kita berdua sepakat menjalani proses ini dengan tidak ada benci, drama, dendam," katanya.
Dengan kesepakatan itu, ibu dua anak tersebut pun meminta doa yang terbaik untuk dirinya dan Andrew Andika atas keputusan yang telah mereka ambil untuk nasib rumah tangganya.
"Doakan aja ya teman-teman, semoga ini yang terbaik untuk aku dan Andrew," katanya.
Terlihat saat di persidangan, Tengku tak kuasa menahan air matanya dan mengungkapkan alasannya karena tidak menyangka jika rumah tangganya harus berakhir di perceraian.
"Biasa kita cuma lihat di TV kayak kok bisa ya sampai sini? Ternyata sekarang terjadi di hidup aku sendiri. Namanya perempuan ya melow aja, masih enggak percaya," ungkapnya.
Lebih lanjut, aktris cantik itu pun mengungkapkan jika keduanya telah sepakat membesarkan kedua anak mereka secara bersama-sama tanpa berkurangnya peran sebagai ayah dan ibu.
"Kita sepakat juga besarkan anak bareng-bareng tanpa ada huru-hara. Jadi doakan saja seluruh prosesnya lancar," ucapnya.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.