Update Pencairan BPNT Periode November 2024, Bantuan Rp600.000 Masuk Rekening (pexel/IqbalStock/edited Dadan)

EKONOMI

Update Pencairan BPNT Periode November 2024, Bantuan Rp600.000 Masuk Rekening

Selasa 12 Nov 2024, 18:00 WIB

POSKOTA.CO.ID – Kabar gembira untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BPNT tahun 2024. Proses pencairan bantuan sudah mulai masuk ke rekening kartu KKS yang diterbitkan oleh Bank Himbara.

Kementerian Sosial (Kemensos) juga sudah menyatakan bahwa distribusi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dimulai sejak Senin, 11 November 2024.

Sehingga ada sejumlah KPM yang sudah menerima bantuan Rp600.000 dari BPNT periode November 2024.

Syarat penerima bansos BPNT

1. Termasuk dari bagian Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sudah ditetapkan oleh Menteri Sosial

2. Sudah terdaftar dalam basis data (DTKS)

3. Memiliki KKS (diberikan apabila sudah terverifikasi sebagai KMP)

4. Tidak tergolong Pegawai Negeri Sipil (PNS), pensiunan PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI), anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri), atau karyawan Badan Usaha Milik Negara (BUMN)/Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

Cara daftar untuk terima BPNT

Masyarakat bisa mendaftar untuk menerima BPNT dari pemerintah:

  1. Unduh aplikasi Cek Bansos dari PlayStore atau AppStore
  2. Pastikan hanya mengunduh aplikasi dari Kementerian Sosial RI
  3. Setelah selesai, buka aplikasi dan buat akun
  4. Isi data diri, mulai dari NIK KTP dan Nomor KK
  5. Isi formulir pendaftaran BPNT 2024 yang tersedia di aplikasi dengan data-data pendukung seperti jumlah anggota keluarga, penghasilan bulanan, dan kriteria kemiskinan lainnya sesuai dengan kondisi sebenarnya
  6. Setelah proses pendaftaran selesai, secara berkala pantau status kelulusan melalui aplikasi atau mengunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id menggunakan NIK dan data diri.

Anda bisa memeriksa progres penerimaan BPNT melalui situs atau aplikasi. Simak di sini!

1. Cek dari situs Kemensos

2. Cek dari kantor Kelurahan/Desa

3. Cek bansos dari aplikasi Cek Bansos

Untuk Anda ketahui bahwa penyaluran bansos BPNT 2024 adalah sebesar Rp2.400.000 (untuk satu tahun).

Penyalurannya diberikan dengan sistem tahapan, di mana akan diberikan Rp200.000 tiap bulan atau dua bulan sekaligus Rp400.000 atau bahkan tiga bulan sekaligus menjadi Rp600.000.

Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT memang disalurkan dengan dua mekanisme yakni langsung ke KKS penerima dan juga via Kantor Pos.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

 

Tags:
BPNTBantuan Pangan Non Tunai

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor