POSKOTA.CO.ID - Di era digital saat ini, ponsel menjadi perangkat penting yang digunakan hampir sepanjang waktu. Namun, sering kali kita tidak menyadari bahwa banyak aplikasi yang berjalan di latar belakang tanpa kita ketahui.
Aplikasi-aplikasi ini tidak hanya menguras sumber daya seperti RAM dan ruang penyimpanan, tetapi juga dapat mempercepat pengurasan baterai.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memeriksa aplikasi yang berjalan diam-diam dan mengelola penggunaan sumber daya dengan bijak agar ponsel tetap optimal.
Ponsel yang lambat, boros baterai, dan sering hang adalah beberapa tanda bahwa perangkat kita mulai kelebihan beban.
Salah satu penyebab utama masalah tersebut adalah aplikasi yang berjalan secara diam-diam di latar belakang.
Meski kita tidak sedang menggunakannya, aplikasi-aplikasi ini tetap menyita sebagian besar RAM, ruang penyimpanan, dan energi baterai.
Dalam artikel ini, Poskota akan membahas cara mudah untuk mengecek dan menghentikan aplikasi yang tidak diperlukan, sehingga ponsel kalian bisa kembali berfungsi dengan lancar dan hemat daya.
Langkah-Langkah Mengetahui Aplikasi yang Berjalan di Latar Belakang
1. Buka Pengaturan HP
Pertama, buka menu 'Pengaturan' di HP kalian. Pada kolom pencarian, ketikkan "Opsi Developer". Jika belum ada, kalian perlu mengaktifkan terlebih dahulu opsi developer di HP kalian, dan caranya bisa berbeda-beda di tiap merek HP.
2. Aktifkan Opsi Developer
Setelah menemukan "Opsi Developer", klik opsi tersebut. Kemudian, gulir ke bawah hingga menemukan pilihan "Layanan yang Sedang Berjalan".
3. Lihat Aplikasi yang Sedang Berjalan
Di bagian ini, kalian akan melihat aplikasi-aplikasi yang sedang berjalan di latar belakang. Sistem akan tetap berjalan, tapi aplikasi-aplikasi yang tidak digunakan bisa dihentikan.
4. Hentikan Aplikasi yang Tidak Diperlukan
Pilih aplikasi yang sedang berjalan dan tidak kalian gunakan, lalu pilih "Berhenti". Misalnya, jika kalian tidak sedang menggunakan aplikasi kamera, hentikan aplikasinya.
Begitu pula dengan aplikasi lainnya seperti Ultimater, yang ternyata menyita RAM hingga 232 MB meskipun tidak digunakan. Kalian bisa langsung memilih opsi "Berhenti" untuk aplikasi tersebut.
5. Uninstall Aplikasi yang Tidak Dibutuhkan
Jika ada aplikasi yang jarang atau tidak pernah kalian gunakan, sebaiknya dihapus saja untuk meringankan kinerja HP.
Dengan menghentikan aplikasi-aplikasi yang tidak perlu, kalian akan merasakan kinerja HP kembali stabil. Misalnya, aplikasi menggunakan hingga 2 GB RAM, namun setelah dihentikan, penggunaan RAM berkurang dan HP pun terasa lebih ringan.
Itulah cara mudah untuk mengetahui dan menghentikan aplikasi yang berjalan diam-diam di latar belakang. Jangan biarkan aplikasi-aplikasi tersebut membebani kinerja HP kalian. Semoga tips ini bermanfaat bagi kalian semua.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.