Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindahkan Kontak dari HP Android ke iPhone Tanpa Aplikasi

Minggu 10 Nov 2024, 20:12 WIB
Cara cepat memindahkan kontak dan data dari hp Android ke iPhone (Foto/Pinterest)

Cara cepat memindahkan kontak dan data dari hp Android ke iPhone (Foto/Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Memindahkan data dari satu perangkat ke perangkat lainnya bisa menjadi tugas yang cukup menantang, terutama saat berpindah dari HP Android ke iPhone.

Salah satu data yang sering menjadi perhatian adalah kontak telepon, yang biasanya sangat penting dan berisi informasi yang kita perlukan setiap hari.

Namun, kini ada cara yang mudah dan praktis untuk memindahkan semua kontak dari Android ke iPhone tanpa harus kehilangan satu pun.

Artikel Poskota kali ini akan memberikan panduan langkah demi langkah untuk memindahkan kontak dari HP Android ke iPhone menggunakan akun Google.

Bagi sebagian orang, pindah dari Android ke iPhone bisa jadi sedikit membingungkan karena perbedaan sistem operasi yang ada.

Salah satu hal yang sering menjadi masalah adalah memindahkan data, terutama kontak telepon yang jumlahnya bisa sangat banyak.

Untungnya, ada solusi mudah dengan memanfaatkan akun Google yang sudah terintegrasi di kedua perangkat.

Dengan beberapa langkah sederhana, kamu bisa memindahkan seluruh daftar kontak Android ke iPhone dengan aman tanpa harus menggunakan kabel atau aplikasi pihak ketiga.

Bagi kalian yang baru saja berpindah perangkat atau ingin memindahkan kontak tanpa kehilangan data, simak langkah-langkah berikut.

Cara Pindahkan Data dari HP Android ke iPhone 

1. Ekspor Kontak di HP Android

  • Buka aplikasi kontak di HP Android kalian.
  • Pilih pengaturan yang ada di atas dan pilih opsi "Impor atau Ekspor".
  • Pilih "Ekspor ke Penyimpanan" dan konfirmasi dengan menekan "Oke". Proses ekspor selesai dan semua kontak akan tersalin ke penyimpanan internal perangkat.

2. Backup Kontak ke Google

  • Buka aplikasi Google Chrome di HP Android.
  • Login ke akun Google yang ingin kalian gunakan untuk menyimpan kontak.
  • Setelah login, klik ikon titik tiga di pojok kanan atas dan pilih "Kontak".
  • Pilih opsi "Tetap di Web" dan lanjutkan dengan memilih "Impor Kontak".
  • Pilih file cadangan yang tadi telah diekspor dan pilih "Impor". Kontak kalian akan terbackup ke akun Google.

3. Menambahkan Kontak ke iPhone

  • Sekarang, buka iPhone kalian yang masih kosong kontaknya.
  • Buka pengaturan, gulir ke bawah dan pilih "Kontak".
  • Pilih "Tambah Akun" dan pilih akun Google.
  • Login dengan akun Google yang sudah dipakai di Android dan pilih "Lanjutkan".
  • Gulir ke bawah dan aktifkan opsi "Izinkan", kemudian pilih "Simpan".

4. Kontak Berhasil Dipindahkan

  • Kembali ke aplikasi kontak di iPhone dan lihat, semua kontak yang telah dipindahkan akan muncul.
  • Jika berhasil, kalian akan melihat kontak yang telah berhasil dipindahkan, lengkap dengan jumlah kontak yang sudah terimport.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kalian dapat memindahkan semua kontak dari HP Android ke iPhone dengan mudah.

Proses ini sangat praktis dan tidak memerlukan kabel atau aplikasi pihak ketiga. Semoga tutorial ini bermanfaat bagi kalian yang sedang berpindah perangkat. 

Berita Terkait
News Update