KPM PKH Dapat Tambahan Saldo Dana Bansos Rp500.000, Benarkah? Simak Informasinya di Sini!

Jumat 08 Nov 2024, 13:26 WIB
Saldo dana bansos PKH tambahan Rp500.000. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Saldo dana bansos PKH tambahan Rp500.000. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

POSKOTA.CO.ID - Benarkah KPM PKH akan mendapatkan tambahan saldo dana bansos Rp500.000? Simak informasi lengkapnya di sini!

Informasi terkait penambahan saldo dana bantuan sosial untuk KPM PKH sebesar Rp500.000 adalah benar adanya.

Namun, perlu diperhatikan apakah untuk seluruh KPM atau komponen tertentu saja? Tambahan ini hanya diberikan kepada KPM komponen lanjut usia atau lansia.

Tidak semua komponen lansia dari seluruh Indonesia yang akan mendapatkannya, hanya sejumlah KPM yang akan mendapatkannya.

Hanya komponen lansia tertentu yang berdomisili di daerah Jawa Timur, termasuk 13 daerah ini.

Daftar Daerah Penerima Bansos PKH Tambahan

Ini dia daftar daerah penerima saldo dana bansos tambahan dari PKH untuk komponen lansia sebesar Rp500.000 di daerah Jawa Timur: 

  • Kota Surabaya: 216 KPM
  • Kota Batu: 140 KPM
  • Kota Malang: 188 KPM
  • Kota Probolinggo: 352 KPM
  • Kota Mojokerto: 268 KPM
  • Kota Blitar: 336 KPM
  • Kota Madiun: 199 KPM
  • Kota Kediri: 330 KPM
  • Kota Pasuruan: 342 KPM
  • Kabupaten Sidoarjo: 225 KPM
  • Kabupaten Banyuwangi: 277 KPM
  • Kabupaten Tulungagung: 365 KPM
  • Kabupaten Blitar: 376 KPM

Perlu dicatat, bantuan ini diberikan untuk tahap keempat pada alokasi Oktober, November, hingga Desember 2024.

Bantuan ini diberikan kepada KPM komponen lanjut usia yang diajukan untuk mendapatkan bantuan PKH Plus sebesar Rp500.000.

Anggaran bantuan ini berasal dari Provinsi Jawa Timur, itulah kenapa bantuan hanya disalurkan kepada KPM di daerah Jawa Timur.

Karena keterbatasan kuota, hanya beberapa KPM yang diusulkan dan diajukan untuk mendapatkan bansos tambahan.

Itu dia informasi mengenai bantuan sosial tambahan untuk KPM PKH komponen lansia di 13 daerah Provinsi Jawa Timur.

Berita Terkait

News Update