Kenali Handphone Anda Bila Terkena Malware, Begini Cara Mendeteksi dan Mengatasinya

Jumat 08 Nov 2024, 14:54 WIB
Kenali apakah handphone Anda terinfeksi virus Malware, begini cara mengatasinya. (Freepix)

Kenali apakah handphone Anda terinfeksi virus Malware, begini cara mengatasinya. (Freepix)

Begini ciri-ciri bila perangkat Android Anda terinfeksi Malware. Ciri-ciri ini bisa menjadi langkah penting untuk mengetahui apa saja hal-hal yang bisa dihindari nantinya. Adapun sejumlah ciri-ciri malware yang ada di perangkat Android, di antaranya sebagai berikut:

- Performa perangkat melambat dengan sejumlah aplikasi yang berjalan lambat, sering crash, hingga menjadi panas.

- Baterai cepat habis walaupun penggunaan tidak intensif.

- Muncul pop up iklan yang tidak biasa secara tiba-tiba dan mengganggu.

- Data penggunaan meningkat drastis tanpa sebab yang jelas.

- Aplikasi baru yang tidak dikenal di daftar aplikasi dan muncul tanpa izin.

- Perangkat sulit dimatikan atau dihidupkan ulang karena tombol power tidak berfungsi dengan baik.

Cara Mendeteksi Handphone terkena Malware

Untuk itu, bagaimana cara mendeteksi Malware di Android. Adapun sejumlah cara mendeteksi malware di Android, di antaranya sebagai berikut:

- Menggunakan aplikasi antivirus di Android yang dapat mendeteksi dan menghapus malware seperti Avast, Bitdefender, dan Norton.

- Perhatikan izin aplikasi ketika menginstal aplikasi karena jika izin tidak relevan dengan fungsi aplikasi, jelas bisa berisiko.

- Unduh aplikasi dari sumber tepercaya seperti Google Play Store dan hindari sumber yang tidak dikenal.

- Perbarui sistem operasi dan aplikasi secara teratur sehingga adanya perbaikan keamanan.

Berita Terkait
News Update