Ilustrasi NIK KTP atas nama Anda yang terseleksi menerima saldo dana bansos Rp2.400.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).. (X/@aaliyibni)

EKONOMI

SELAMAT NIK KTP Atas Nama Anda Terseleksi Menerima Saldo Dana Rp2.400.000 dari Bansos BPNT 2024 Penyaluran Tahap 6, Cek Tanggal Pencairannya!

Rabu 06 Nov 2024, 06:51 WIB

POSKOTA.CO.ID - Selamat, bagi Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP atas nama Anda yang terseleksi menerima saldo dana bansos Rp2.400.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2024.

Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT adalah salah satu upaya pemerintah untuk mendukung kesejahteraan masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Program ini didanai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan ditujukan untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang membutuhkan saldo dana bansos untuk kebutuhan dasar sehari-hari.

Setiap bulannya, setiap KPM akan menerima dana sebesar Rp200.000 yang disalurkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Di mana, dalam satu tahun ada enam tahap pencairan bantuan yang diterima setiap KPM dengan total mencapai Rp2.400.000.

Tahap keenam dari program BPNT ini secara khusus mencakup alokasi bantuan untuk dua bulan terakhir pada tahun 2024, yakni bulan November dan Desember.

Dalam dua bulan terakhir ini, total saldo dana bansos yang akan diterima KPM terseleksi ialah sebesar Rp400.000.

Prediksi Pencairan Bansos BPNT Tahap 6

Dari infromasi yang dihimpun di kanal YouTube Diary Bansos, Kementerian Sosial (Kemensos) berencana mempercepat proses pencairan saldo dana dari bansos BPNT tahap keenam.

Jika melihat jadwal pencairan bansos dari pengalaman tahunsebelumnya, dana bansos BPNT tahap keenam diperkirakan akan mulai disalurkan pada tanggal 12 November.

Namun, perlu diingat bahwa jadwal pencairan ini bersifat perkiraan dan bisa bervariasi antara satu daerah dengan daerah lainnya.

Pencairan dana bansos di setiap daerah tidak selalu seragam karena dipengaruhi oleh sejumlah faktor, termasuk kesiapan infrastruktur, koordinasi dengan lembaga penyalur, dan ketersediaan sumber daya di lapangan. 

Beberapa daerah mungkin sudah memiliki sistem distribusi bansos yang berjalan lebih efisien, sehingga pencairan dapat dilakukan tepat waktu atau bahkan lebih awal. 

Oleh karenanya, penerima manfaat diharapkan untuk tetap memantau informasi terbaru mengenai pencairan dana bansos melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Cara Cek Status Penerima Bansos BPNT

Untuk mengecek status penerima bansos BPNT, Anda bisa memanfaatkan situs resmi yang dikelola oleh Kemensos. Berikut cara selengkapnya yang dapat diikuti.

1. Kunjungi Halaman Resmi Cek Bansos

Buka browser di perangkat Anda dan kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id untuk mengecek langsung status Anda sebagai penerima manfaat.

2. Isi Alamat Lengkap Sesuai Tempat Tinggal

Setelah masuk ke halaman utama, Anda akan diminta untuk mengisi data alamat. Mulailah dengan memilih provinsi tempat Anda tinggal, diikuti dengan kabupaten atau kota, kecamatan, dan desa atau kelurahan. 

Penting bagi Anda memasukkan data sesuai dengan tempat tinggal yang terdaftar di KTP Anda, karena informasi ini diperlukan untuk mempersempit pencarian.

3. Masukkan Nama Lengkap Sesuai KTP

Selanjutnya, ketikkan nama lengkap Anda sesuai dengan yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP). 

Pastikan nama yang Anda masukkan benar dan sesuai KTP tanpa ada tambahan atau singkatan yang tidak sesuai, agar hasil pencarian akurat.

4. Isi Kode “Captcha”

Setelah mengisi data alamat dan nama, Anda akan melihat kode verifikasi yang disebut “Captcha.” Ini adalah kode unik yang perlu Anda isi sebagai bagian dari langkah keamanan. 

Masukkan kode Captcha dengan teliti untuk memastikan sistem bisa memverifikasi bahwa Anda bukan robot. Jika kode Captcha kurang jelas, Anda dapat menyegarkan laman untuk mendapatkan kode baru.

5. Klik “Cari Data”

Setelah semua data diisi dengan benar, klik tombol Cari Data. Sistem akan memproses informasi yang Anda masukkan dan mencari data penerima manfaat sosial yang sesuai dengan identitas Anda.

6. Tinjau Hasil Pencarian

Jika Anda terdaftar sebagai penerima bansos BPNT, halaman akan menampilkan tabel yang berisi informasi status penerima. Tabel ini mencakup status penerimaan, deskripsi jenis bantuan, dan durasi atau periode pemberian bantuan.

Namun, jika Anda tidak terdaftar sebagai penerima bantuan sosial, sistem akan menampilkan notifikasi bertuliskan “Tidak Ada Peserta/PM”. 

Cara Mencairkan Saldo BPNT

Untuk mencairkan saldo dana bansos, terdapat dua metode utama yang dapat Anda gunakan yakni, melalui mesin ATM atau agen bank yang telah ditunjuk oleh pemerintah. 

Berikut panduan lengkap untuk membantu Anda dalam proses pencairan saldo BPNT lewat mesin ATM atu agen bank.

1. Cairkan di Mesin ATM Terdekat

Metode ini adalah cara yang praktis bagi penerima bansos yang memiliki akses ke mesin ATM bank mitra, seperti BRI, BNI, Mandiri, atau BSI (terutama di wilayah Aceh). Berikut langkah-langkah lebih lanjut.

2. Cairkan Melalui Agen Bank yang Ditunjuk

Jika Anda berada di lokasi tanpa akses ke mesin ATM, Anda masih bisa mencairkan dana bansos melalui agen bank resmi. 

Ini adalah alternatif yang tepat, terutama bagi mereka yang tinggal di daerah terpencil. Berikut langkah-langkahnya:

Pastikan Anda mengikuti semua prosedur yang telah ditetapkan agar dapat mencairkan saldo dana bansos dari BPNT pada tahap keenam sesuai jadwal. 

DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima saldo dana bansos.

Penting untuk dipahami bahwa penjelasan ini bertujuan untuk menghindari kebingungan di kalangan pembaca POSKOTA yang mungkin tidak masuk dalam kategori penerima bantuan tersebut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
cek bansos kemensossaldo dana bansosBantuan Pangan Non TunaiBansos BPNTnomor induk kependudukanbpnt tahap 6

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor