Cek syarat mencairkan saldo dana insentif Prakerja di sini. (prakerja/edited Dadan)

EKONOMI

NIK Peserta yang Lolos Prakerja Bisa Dapat Dana Insentif, Cek Syarat Tarik Saldo ke Dompet Elektronik di Sini

Selasa 05 Nov 2024, 13:43 WIB

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja hadir sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam meningkatkan keterampilan tenaga kerja di Indonesia.

Masyarakat yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) memenuhi syarat dapat berkesempatan untuk bergabung dan menikmati berbagai keuntungan dari program ini.

Bagi yang lolos seleksi berkas hingga seleksi gelombang, Anda bisa klaim keuntungan mulai dari pelatihan gratis hingga dana insentif yang bisa ditarik ke dompet elektronik.

Berikut ini informasi lengkap mengenai besaran insentif hingga syarat mencairkan saldo dana insnetif Prakerja.

Jumlah Insentif yang Diterima Peserta Lolos Seleksi

Peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja akan diberikan dana subsidi senilai Rp4,2 juta per individu. Dana tersebut tentunya harus peserta gunakan untuk membeli pelatihan.

Dana subsidi yang dialokasikan untuk pelatihan adalah senilai Rp3,5 juta dan bisa dibelikan lebih dari satu pelatihan selama saldo masih tersedia di dashboard Prakerja Anda.

Setelah menyelesaikan pelatihan, Anda akan diberikan uang saku atau insentif sebesar Rp600.000. Dana insentif pasca pelatihan ini hanya diberikan satu kali saja.

Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan dana insentif tambahan untuk pengisian survei senilai Rp50.000 untuk sakali pengisian, Anda akan menerima dua survei yang harus diisi.

Untuk dana insentif pasca pelatihan dan pengisian survei dengan total Rp700.000 bisa Anda tarik tunai langsung ke dompet elektronik seperti DANA, OVO, GoPay atau melalui bank rekening.

Besaran insentif ini diharapkan dapat mendukung peserta tidak hanya dalam aspek pelatihan, tetapi juga sebagai modal persiapan sebelum memasuki dunia kerja atau
memulai usaha.

Jadwal Pencairan Insentif Prakerja

Pencairan dana insentif Prakerja dilakukan secara bertahap sesuai dengan jadwal pelatihan yang diikuti dan penyelesaian program oleh peserta.

Hal ini berarti tanggal pencairan dapat berbeda-beda tergantung pada gelombang peserta dan waktu penyelesaian pelatihan yang diikuti.

Untuk memastikan jadwal pencairan, Anda perlu memantau perkembangan di dashboard Prakerja atau melalui notifikasi yang disediakan oleh program.

Syarat Mencairkan Dana Insentif Prakerja

Dana insentif dari program Kartu Prakerja akan dikirimkan melalui rekening bank atau dompet digital yang telah ditautkan dengan akun peserta. Agar pencairan berjalan
lancar, berikut hal-hal yang perlu Anda perhatikan:

1. Validasi Rekening atau E-Wallet

Pastikan rekening bank atau akun e-wallet yang didaftarkan sudah aktif dan benar. Pastikan juga rekening atau e-wallet telah terhubung dengan NIK yang terdaftar pada akun Kartu Prakerja Anda.

2. KYC (Know Your Customer)

Bagi yang menggunakan dompet elektronik, pastikan akun Anda sudah di-upgrade atau premium (sudah melalui proses KYC). Validasi ini diperlukan agar proses pencairan bisa dilakukan tanpa hambatan.

3. Pemantauan Jadwal Pencairan

Cek secara berkala jadwal pencairan melalui akun Prakerja Anda. Notifikasi mengenai pencairan juga akan dikirimkan melalui dashboard Prakerja atau email yang terdaftar.

Pastikan seluruh data Anda valid agar proses pencairan berjalan lancar. Tetap periksa informasi terbaru di situs resmi Kartu Prakerja untuk memantau jadwal pencairan
dan detail lainnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
kartu prakerjadana insentif prakerjasaldo dana insentifdana subsidiSyarat Mencairkan Dana Insentif PrakerjaDashboard Prakerjadompet elektroniknik

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor