POSKOTA.CO.ID - Bagaimana cara dapat sertifikat pelatihan dan pekerjaan lewat dashboard Kartu Prakerja? Berikut ikuti di sini karena cepat dan mudah untuk dilakukan.
Adanya program ini untuk membantu para pencari kerja, pegawai yang ingin meningkatkan kompetensi, dan/atau pengusaha. Mereka akan mendapatkan ilmu, pelatihan, dan insentif di sini.
Ketika sudah lolos, maka akan dapat insentif membeli pelatihan sebesar Rp3.500.000. Saldo dana gratis ini tidak bisa digunakan untuk kepentingan pribadi lainnya.
Setelah itu, akan menerima insentif biaya mencari kerja Rp600.000 dan apabila mengisi survei evaluasi sebanyak 2 kali, maka akan dapat Rp100.000. Totalnya dapat Rp700.000.
Selain itu, nanti akan dapat sertifikat pelatihan yang berguna untuk melamar pekerjaan, meningkatkan jabatan, dan lain sebagainya.
Pada dashboard Kartu Prakerja juga, Anda bisa melamar pekerjaan yang sedang buka lowongannya. Berikut ini ketahui dulu cara mendapatkan sertifikatnya.
Cara Dapat Sertifikat Pelatihan Kartu Prakerja
- Buka Dashboard akun Prakerja Anda.
- Scroll ke bawah dan temukan "Pelatihan Saya.
- Unduh sertifikat dengan klik tombol "Sertifikat" yang memiliki gambar kotak dan tanda panah ke arah bawah.
- Mengisi ulasan dengan pilih "Beri Ulasan".
- Lalu, berikan bintang pada ulasan tersebut.
- Kemudian tulis review sesuai apa yang didapatkan atau pengalamannya.
- Bisa juga meng-upload screenshot/foto saat pelatihan sedang berlangsung.
Sudah dapat sertifikat dan dapat insentif mencari kerja total Rp700.000, Anda bisa melamar berbagai jenis pekerjaan di dashboard program ini.
Cara Melamar Pekerjaan di Kartu Prakerja
- Klik "Info Pekerjaan" di bawah dashboard Anda sebelah kanan.
- Cari lowongan pekerjaan sesuai yang diminati.
- Dapat juga menggunakan filter lokasi kerja untuk memudahkan pencariannya.
- Pilih salah satu pekerjaan, baca persyaratan dan job desk-nya.
- Apabila sudah yakin, klik tombol "Lamar".
Selesai memberikan CV, portofolio, dan lain sebagainya yang dibutuhkan, Anda bisa berdoa untuk mendapatkan panggilan interview, tes, dan lain-lain.
Terapkanlah ilmu yang Anda dapat dari pelatihan Kartu Prakerja. Jangan sampai sia-sia dan karir Anda akan semakin berkembang.
Demikian mengenai cara dapat sertfikat pelatihan dan melamar pekerjaan dari dashboard Kartu Prakerja. Semoga membantu dan bermanfaat informasinya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.