Satu buah apel dengan ukuran sedang mengandung sekitar 20,8 gram gula. Jika ingin konsumsi gula lebih rendah, pilihlah apel berukuran kecil yang mengandung 17,1 gram gula.
Apel sendiri mengandung polifenol dan senyawa antioksidan yang dapat membantu mencegah diabetes dan memperlambat penurunan fungsi kognitif.
5. Ceri Manis
Satu cangkir ceri manis tanpa biji diketahui dapat mengandung 19,7 gram gula. Mengurangi porsinya menjadi setengah cangkir bisa menjadi pilihan yang lebih baik.
Sebab, buah Ceri Manis ini kaya dengan vitamin C dan polifenol yang bersifat antioksidan dan anti-inflamasi.
6. Jeruk
Satu jeruk besar dapat mengandung sekitar 17,2 gram gula. Jika Anda ingin konsumsi yang lebih rendah, pilihlah jeruk kecil yang hanya mengandung sekitar 8,98 gram gula.
Selain mengandung vitamin C, buah jeruk juga dikenal karena memiliki kalsium dan kalium yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
7. Pir
Satu cangkir pir yang sudah dipotong dadu mengandung 15,7 gram gula. Setengah cangkir pir bisa menjadi alternatif buah yang lebih sehat.
Pir sendiri mengandung senyawa aktif dengan sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang dapat membantu melawan diabetes tipe 2, asma, dan penyakit kardiovaskular.
8. Pisang
Satu buah pisang mengandung sekitar 15,4 gram gula. Untuk mengurangi asupan gula, pilih pisang berukuran kecil atau setengah bagian dari pisang yang lebih besar.
Pisang sendiri telah dikenal kaya akan kalium dan serat yang baik untuk pencernaan. Selain itu, teksut dan rasanya yang enak membuatnya menjadi buah favorit banyak orang.
9. Buah Ara
Satu buah ara besar mengandung sekitar 10,4 gram gula. Pilihan alternatif adalah mengonsumsi buah ara kecil yang hanya mengandung 6,52 gram gula.
Buah ara memiliki kandungan senyawa fenolik dan karotenoid yang tinggi, tentunya dengan manfaat antioksidan yang dapat melawan infeksi jamur dan parasit.