POSKOTA.CO.ID - Siapa sangka, aplikasi TikTok yang identik dengan video hiburan dan tren viral, bisa menjadi sumber penghasilan saldo dana gratis tambahan?
Bagi kamu yang ingin klaim saldo dana gratis, TikTok menawarkan berbagai cara menarik yang dapat dimanfaatkan.
Mulai dari menonton video hingga mengajak teman bergabung, platform ini memberikan peluang bagi penggunanya untuk klaim saldo dana secara mudah.
Platform media sosial TikTok telah berkembang pesat, dari sekadar aplikasi video hingga menjadi aplikasi penghasil saldo dana gratis yang menawarkan berbagai peluang keuntungan.
Salah satu cara yang banyak diminati pengguna saat ini adalah menghasilkan saldo dana secara gratis dan instan melalui aktivitas di TikTok.
Dengan berbagai fitur dan program yang tersedia, aplikasi ini memberikan opsi bagi pengguna untuk mengumpulkan saldo tanpa harus mengeluarkan uang sendiri.
Namun, tidak semua orang tahu cara memaksimalkan fitur klaim dana kaget dari TikTok ini untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Pada kesempatan kali ini, Poskota akan membahas berbagai tips dan trik yang dapat kamu lakukan untuk mengumpulkan saldo dana yang bisa dicairkan ke dompet elektronik dari TikTok.
Dari mengikuti program TikTok Rewards hingga memanfaatkan fitur live streaming, ada banyak cara untuk mendapatkan keuntungan hanya dengan bermain di aplikasi ini.
Simak penjelasan lengkapnya, dan temukan cara mudah untuk menambah saldo dana secara cuma-cuma melalui rangkuman di bawah ini.
5 Cara Dapat Saldo DANA Gratis dari TikTok
1. Ikut Program TikTok Rewards
TikTok menawarkan program “TikTok Rewards,” di mana pengguna bisa mendapatkan poin yang dapat ditukarkan dengan saldo dana.
Caranya cukup mudah, yaitu dengan mengundang teman baru untuk bergabung dan mengunduh aplikasi TikTok.
Setiap kali teman Anda memasukkan kode referral milik Anda saat mendaftar, Anda akan menerima sejumlah poin yang bisa dicairkan ke DANA.
2. Tonton Video dan Selesaikan Misi Harian
Selain mengundang teman, TikTok juga memiliki misi harian yang bisa Anda selesaikan untuk mendapatkan poin tambahan.
Beberapa misi ini termasuk menonton video dalam durasi tertentu, memberikan like, atau mengikuti akun tertentu.
Dengan konsisten menyelesaikan misi-mis yang ditawarkan, maka kesempatan untuk dapat saldo dana akan semakin cepat terkumpul.
3. Buat Konten Kreatif dan Konsisten
Bagi pengguna aktif TikTok yang ingin mendapatkan penghasilan lebih besar, membuat konten kreatif dan konsisten adalah kunci.
Semakin banyak penonton dan pengikut yang kamu miliki, semakin besar peluang untuk menarik brand dan mendapatkan sponsorship.
Banyak brand bersedia bekerja sama dengan kreator konten yang memiliki engagement tinggi. Dari kerja sama ini, Anda bisa mendapatkan bayaran yang kemudian bisa dicairkan melalui DANA.
4. Ikuti Live Streaming dan Terima Gift
TikTok memiliki fitur live streaming yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan gift dari penonton.
Gift ini bisa diubah menjadi saldo dana, sehingga semakin aktif dan interaktif Anda saat melakukan live streaming, semakin banyak pula peluang mendapatkan gift dari penonton.
Cobalah untuk membuat live streaming yang menarik, seperti Q&A, berbagi tips, atau bermain game dengan penonton.
5. Daftar di Program Creator Fund
Di beberapa negara, TikTok menawarkan program Creator Fund yang memberikan pendapatan kepada kreator berdasarkan performa konten mereka.
Walaupun program ini belum tersedia di semua wilayah, Anda bisa memeriksa apakah program ini sudah bisa diakses di negaramu.
Jika iya, manfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan penghasilan tambahan langsung dari TikTok.
Dari mengikuti misi harian hingga berkolaborasi dengan brand, setiap langkah kecil bisa membuka peluang untuk klaim saldo dana gratis yang diinginkan.
Jadi, jangan ragu untuk mencoba tips-tips di atas dan nikmati prosesnya. Siapa tahu, hobimu bermain TikTok bisa menjadi sumber penghasilan tambahan yang menguntungkan!
Disclaimer: Artikel ini hanya menyediakan informasi, dan panduan untuk klaim saldo dana gratis. Tanggung jawab atas keberhasilan atau kegagalan pengguna tidak ditanggung oleh Poskota.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.