POSKOTA.CO.ID - Sebanyak tiga pekerja tewas dalam kebakaran di pabrik Jalan Pondok Ungu, Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat, 1 November 2024.
Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Dani Hamdani mengatakan, data tersebut berdasarkan penuturan pekerja di pabrik tersebut.
"Informasi dari pekerja ada 10 orang yang terjebak di dalam. Saat ini petugas masih melakukan pencarian, dari 10 orang itu baru ditemukan 3 jenazah," kata Dani Hamdani, Jumat, 1 November 2024.
Jenazah langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk diautopsi.
"Ke RS Kramat Jati, ada korban luka ada korban meninggal," terang Dani.
Kendati demikian, kebakaran pabrik tersebut belum diketahui penyebabnya.
Proses identifikasi juga melibatkan tim dari Pusat Laboratoriun Forensik (Puslabfor) dan Inafis Polri.
"Belum diketahui, masih dilakukan pemeriksaan, nanti kami juga menghubungi dari sisi puslabfor," jelasnya.
Diketahui, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 06.00 WIB. Sebelum api menjalar, sempat terdengar ledakan terlebih dulu.
"Timbul ledakan dari bagian produksi, api semakin membesar," ucap Komandan Kompi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi, Rusmanto dalam keterangannya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.