Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH melalui rekening KKS. (poskota/faiz)

EKONOMI

Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Termin 1 Rp500.000 Terakhir Besok 31 Oktober 2024, Cek Segera Rekening KKS BRI, BSI, BNI dan Mandiri

Rabu 30 Okt 2024, 14:31 WIB

POSKOTA.CO.ID - Penerima manfaat program keluarga harapan (PKH) bisa segera mencairkan saldo dana bansos termin 1 sebesar Rp500.000 di rekening kartu keluarga sejahtera (KKS).

Pasalnya, Kementerian Sosial (Kemensos) telah memberikan tenggat waktu untuk pencairan dan pendistribusian rekening KKS pada tanggal 31 Oktober 2024.

Dalam surat yang diterbitkan Kemensos, disebutkan bila sampai batas waktu pemanfaatan dana bantuan tidak dicairkan oleh keluarga penerima manfaat (KPM), maka saldo akan dikembalikan ke Kas Negara.

Pencairan bantuan sosial Rp500.000 tersebut untuk keluarga penerima manfaat (KPM) yang masuk dalam daftar periode salur Juli - Agustus 2024.

Sebagai tambahan informasi, pada 31 Oktober 2024 juga menjadi hari terakhir proses resertifikasi atau verifikasi kelayakan bagi penerima manfaat PKH yang sudah lebih dari lima tahun.

Apa yang Harus Dilakukan bila Rekening KKS Belum Diterima?

Mengutip dari kanal YouTube Diary Bansos, penerima manfaat PKH yang belum menerima rekening KKS baru, bisa segera menghubungi pendamping bantuan sosial di wilayahnya masing-masing.

Selanjutnya, KPM terdaftar bisa menanyakan terkait progres penyaluran bantuannya, sehingga pendamping bantuan sosial bisa memberikan informasi terkini seputar pencairan bansos PKH.

Selain itu, pendamping bantuan sosial juga dapat menanyakan langsung ke pihak bank penyalur soal pendistribusian rekening KKS-nya.

Saldo Dana Bansos PKH

Besaran saldo dana bansos PKH diberikan oleh pemerintah sesuai dengan komponen penerima yang terdaftar dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

Ada sekitar tujuh komponen penerima yang ditetapkan oleh Kemensos, sebagai kategori komponen penerima manfaatnya.

Berikut ini besaran nominal saldo bansos PKH untuk periode Juli - Agustus 2024, di antaranya:

Bansos PKH ini juga bisa didapatkan lebih dari satu komponen penerima, sebab Kemensos menetapkan dalam satu kartu keluarga (KK), penerima manfaat bisa mendaftarkan empat nomor induk kependudukan (NIK).

Alhasil, saat pencairannya penerima manfaat PKH bisa mendapatkan dana bantuan lebih dari Rp500.000 sesuai dengan komponen penerima yang terdaftar.

Cara Cek Saldo Bansos PKH via M-Banking

Berikut ini cara cek saldo bansos PKH via mobile banking atau m-banking, yaitu:

Aplikasi M-Banking untuk Melakukan Pengecekan Saldo Bansos PKH

Demikian informasi seputar pencairan dana bansos PKH untuk periode Juli - Agustus 2024 yang pencairan terakhirnya pada 31 Oktober 2024.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
bansospkhkemensosnikdana bansos

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor