Kabinet Merah Putih Tampil Beda

Selasa 29 Okt 2024, 07:57 WIB
Presiden RI Prabowo Subianto berfoto bersama para Menteri Kabinet Merah Putih di depan Istana Negara. (Instagram Prabowo Subianto)

Presiden RI Prabowo Subianto berfoto bersama para Menteri Kabinet Merah Putih di depan Istana Negara. (Instagram Prabowo Subianto)

Cinta dan bangga tanah air tak sebatas ucapan, slogan, kata dan retorika belaka. Aksi nyata menjadi hal yang utama untuk menguji sejauh mana kebanggaan terhadap negerinya sendiri.

Banyak aksi nyata yang dapat diimplementasikan atas kecintaannya terhadap negeri, di antaranya menggunakan produk dalam negeri sebagai bentuk menghargai hasil karya bangsa sendiri.

Seiring dengan itu, kami mengapresiasi langkah Presiden Prabowo Subianto yang akan memfasilitasi para menteri menggunakan mobil Maung buatan PT Pindad (Persero) sebagai kendaraan dinas.

Tak hanya para menteri, penggunaan mobil buatan dalam negeri itu hingga pejabat eselon I di era pemerintahannya.

Sementara penggunaan mobil impor sebagai kendaraan dinas para menteri ditiadakan, seperti dikatakan Wakil Menkeu, Anggito bimanyu, dalam acara Puncak Dies Natalis ke-15 dan Lustrum III Sekolah Vokasi UGM, di kampus UGM  Sleman, Yogyakarta, Senin, 28 Oktober 2024.

Kendaraan dinas para menteri dengan buatan produk dalam negeri, terasa klop dengan simbol kabinetnya yang diberi nama Kabinet Merah Putih.

Sejalan dengan harapan rakyat, Merah Putih yang penuh dengan makna itu tak sebatas simbol kecintaan terhadap Indonesia.

Cinta dan bangga terhadap tanah air bukan sebatas ucapan melalui imbauan dan ajakan, tetapi dari cerminan perilaku dan perbuatan dalam kehidupan sehari - hari.

Bangga atas karya bangsa sendiri, lebih mencintai produk dalam negeri, ketimbang luar negeri (barang impor), salah satu di antaranya.

Karenanya penggunaan produk lokal (dalam negeri) yang menjadi hasil karya anak bangsa hendaknya menjadi prioritas utama,jika tidak disebut wajib.

Penggunaan mobil Maung sebagai kendaraan dinas para menteri hingga pejabat eselon I, dapat dimaknai sebagai bentuk keteladanan para pejabat menggunakan produk dalam negeri.

Keteladanan menggunakan produk dalam negeri ini diharapkan mengalir ke semua lini birokrat yang ada di bawahnya.

Tak hanya soal mobil, tetapi merembet ke semua produk yang digunakan seperti sandang, aksesoris, tas , sepatu dan perlengkapan rumah tangga hingga makanan yang dikonsumsi sehari-hari.

Presiden Prabowo Subianto telah mempelopori dan memfasilitasi penggunaan produk dalam negeri, langkah berikutnya adalah bagaimana para menteri dan seluruh pejabat negeri, menebarkan keteladanan melalui aksi nyata.

Dengan harapan Kabinet Merah Putih benar-benar tampil beda.Tak hanya dengan tampilan mobil dinasnya yang keren, tetapi aksesoris lainnya, seragam dinas dan hariannya, serta produk lainnya yang mempertontonkan jati diri “Indonesia”. Semoga. (*)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

News Update