Saldo dana bansos Rp2.400.000 dari subsidi Program Keluarga Harapan (PKH) 2024. (Website resmi Dinsos NTB)

EKONOMI

NIK KTP dan KK Atas Nama Anda Tercatat Menerima Bansos dengan Saldo Rp2.400.000 dari Dana Subsidi PKH 2024, Tarik Bantuannya Sekarang!

Senin 28 Okt 2024, 21:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan KK atas nama Anda yang tercatat sesuai kategori, berhak menerima saldo dana bansos Rp2.400.000 dari subsidi Program Keluarga Harapan (PKH) 2024.

Saat ini, pencairan saldo dana bansos dari PKH telah memasuki tahap keempat, yang berlangsung mulai bulan Oktober hingga Desember 2024. 

Saldo dana bansos melalui subsidi PKH tersebut diberikan untuk memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari, seperti makanan, pendidikan, dan layanan kesehatan.

Di mana, proses pencairan bansos PKH tahap keempat akan disalurkan bertahap kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui rekening kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Himpunan Bank Negara (Himbara).

Beberapa bank yang telah ditunjuk, tersebut seperti Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri, Bank Negara Indonesia (BNI), serta Bank Syariah Indonesia (BSI) khusus bagi masyarakat yang berada di wilayah Aceh.

Program Keluarga Harapan (PKH) sendiri merupakan bantuan sosial bersyarat yang telah diperkenalkan sejak tahun 2007 oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI). 

Bantuan ini diberikan dengan sistem periodik sepanjang tahun 2024, di mana pencairan dilakukan setiap tiga bulan sekali sesuai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Informasi terbaru dari kanal YouTube Diary Bansos, Kemensos bersama pemerintah daerah (Pemda) sedang melakukan peralihan distribusi saldo dana bansos dari metode yang sebelumnya dilakukan melalui PT Pos Indonesia ke rekening KKS.

Keluarga penerima manfaat yang telah menerima rekening KKS tetapi belum mencairkan saldo dana bansos disarankan agar segera menggunakan kartu tersebut untuk menarik bantuannya.

Penarikan saldo dana bansos itu dapat dilakukan di ATM terdekat atau agen bank yang beroperasi dan mendukung transaksi penggunaan rekning KKS.

Rincian Besaran Bansos PKH

Rincian bansos PKH ini diberikan kepada tujuh golongan penerima yang berbeda, di mana masing-masing golongan memiliki kriteria khusus berdasarkan kondisi ekonomi dan sosial. 

Saldo dana bansos Rp2.400.000 itu sendiri diberikan kepada ketegori dengan penyandang disabilitas berat dan lanjut usia (lansia) diatas 70 tahun ke atas.

Namun, selain kategori tersebut, bansos PKH juga mendukung aspek-aspek penting seperti pendidikan, kesehatan, dan perlindungan sosial.

Di mana, besaran bantuan yang diterima bervariasi tergantung pada kategori penerima. Adapun rincian nominal bantuan PKH 2024 adalah sebagai berikut.

Cara Cek Penerima Bansos PKH

Bagi Anda yang ingin mengetahui status sebagai penerima subsidi PKH, berikut adalah cara mengecek status penerimaannya melalui situs resmi Cek Bansos Kemensos.

1. Kunjungi Laman Resmi

Pertama-tama, buka peramban internet di perangkat Anda dan kunjungi laman resmi yang disediakan oleh Kementerian Sosial, yaitu cekbansos.kemensos.go.id. 

2. Pilih Wilayah Penerima Manfaat

Setelah halaman terbuka, Anda akan diminta untuk mengisi informasi terkait wilayah tempat tinggal Anda. Pengisian wilayah ini penting agar sistem dapat menampilkan data yang relevan dengan lokasi Anda.

Pilih dengan tepat wilayah penerima manfaat dengan cara mengisi kolom yang tersedia untuk Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa. 

3. Masukkan Nama Penerima

Selanjutnya, masukkan nama lengkap penerima bantuan sesuai dengan yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP). 

Pastikan nama yang Anda masukkan benar dan sesuai, karena kesalahan pengetikan dapat mengakibatkan hasil yang tidak akurat.

4. Isi Kode Verifikasi

Untuk melindungi data dan memastikan keamanan, Anda akan diminta untuk mengisi kode verifikasi yang muncul di layar. 

Kode ini biasanya terdiri dari kombinasi angka dan huruf. Isilah dengan teliti untuk memastikan bahwa Anda dapat melanjutkan ke langkah berikutnya.

5. Klik “Cari Data”

Setelah semua informasi terisi dengan benar, klik tombol “Cari Data”. Sistem akan memproses informasi yang Anda berikan dan mencari data penerima manfaat yang sesuai. 

6. Periksa Hasil Pencarian

Setelah sistem selesai memproses, Anda akan melihat informasi mengenai status penerima PKH Anda. Jika terdaftar sebagai penerima, akan ada rincian yang menunjukkan hak dan bantuan yang Anda terima.

Apabila Anda termasuk kedalam daftar penerima, silakan untuk menarik saldo dana bansos dari subsidi PKH yang masuk ke rekening KKS.

Cara Tarik Saldo Dana Bansos

Berikut adalah panduan lengkap mengenai langkah-langkah untuk menarik saldo dana bansos dari subsidi PKH yang masuk ke rekening KKS Anda.

1. Cairkan Melalui Mesin ATM

Salah satu cara paling sederhana dan cepat untuk mencairkan bansos adalah melalui mesin ATM. Proses ini sangat efisien dan dapat dilakukan kapan saja, berikut cara selengkapnya.

2. Cairkan Melalui Agen Bank

Selain menggunakan mesin ATM, Anda juga bisa menarik dana melalui agen bank yang bekerja sama dengan pemerintah. 

Cara ini bisa menjadi alternatif yang lebih mudah, terutama jika Anda tidak memiliki akses ke mesin ATM. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat dengan mudah mengklaim saldo dana bansos subsidi PKH dari peralihan PT Pos Indonesia ke rekening KKS.

DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima saldo dana bansos.

Penting untuk dipahami bahwa penjelasan ini bertujuan untuk menghindari kebingungan di kalangan pembaca POSKOTA yang mungkin tidak masuk dalam kategori penerima bantuan tersebut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Bansos PKHProgram Keluarga Harapansaldo dana bansoscek bansos kemensossubsidi pkh

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor