POSKOTA.CO.ID - Ingin menambah saldo DANA dompet elektronik tanpa perlu mengeluarkan uang? Ada beberapa cara cepat yang bisa Anda coba untuk mendapatkan saldo DANA secara gratis.
Saat ini mendapatkan saldo DANA gratis bukan suatu cara yang tidak mungkin, karena Anda bisa memanfaatkan kecepatan internet untuk mendapatkan penghasilan tambahan setiap harinya.
Anda bisa gunakan 4 cara berikut ini untuk mendapatkan keuntungan saldo DANA gratis setiap harinya.
4 Cara Klaim Saldo DANA Gratis Setiap Hari
1. Gunakan Platform Survei Berbayar
Salah satu cara mendapatkan saldo DANA gratis adalah dengan menggunakan platform survei berbayar.
Ada banyak aplikasi hingga website yang memungkinkan untuk memberikan imbalan untuk pengisian survei.
Biasanya Anda akan diberikan poin untuk setiap survei yang di berikan oleh platform survei online.
Setelah menyelesaikan survei, poin yang didapatkan dapat ditukarkan menjadi saldo DANA.
Aplikasi survei berbayar yang bisa dicoba ada YouGov, JAKPAT, Nusaresearch, Surveyon, Rakuten Insight, dan Google Opinion Rewards.
Waktu yang dibutuhkan untuk setiap survei biasanya berkisar antara 5-10 menit. Semakin banyak survei yang diselesaikan, semakin banyak poin yang bisa dikumpulkan dan ditukarkan dengan saldo DANA.
2. Gunakan Aplikasi Penghasil Uang
Banyak orang yang menggunakan aplikasi penghasil uang untuk menambah penghasilan mereka, karena Anda hanya perlu menyelesaikan misi mudah dari aplikasi penghasil uang.
Tugas sederhana yang biasanya diminta adalah seperti mengunduh aplikasi, menonton video, atau menyelesaikan permainan tertentu.