Hal tersebut membuat geram Jung-Do dan berusaha menghentikan perbuatannya, aksi kejar-kejaran dan saling serang tidak terelakan, dibantu oleh teman-temannya Jung-do memburu narapidana tersebut.
Aksi laga yang diperlihatkan sangat mendebarkan, dengan adegan pertarungan tangan kosong yang intens dan koreografi yang memukau.
Jung-do digambarkan sebagai karakter yang berani namun berhati lembut, meski menghadapi berbagai rintangan dalam menjalankan tugasnya.
Selain adegan aksi yang menegangkan, film ini juga memberikan sentuhan emosional dengan adegan yang mengharukan antara kedekatan Jung-do, temannya dan rekan petugas yang dia sebut sebagai Hyeong (sebutan kakak yang merawat adiknya).
Kekuatan film Korea ini terletak pada koreografi aksi yang tajam, sinematografi yang apik, serta jalan cerita yang tidak mudah ditebak.
Meski begitu, beberapa penonton mungkin merasa bahwa alur cerita di beberapa bagian agak lambat, terutama saat di awal cerita.
Namun kehangatan yang ditampilkan di awal cerita dalam adegan kebersamaan mereka, semakin menarik penonton ke dalam cerita.
Secara keseluruhan, "Officer Black Belt" adalah film aksi yang menghibur penuh dengan adegan aksi bela diri dan masuk rekomendasi film Korea untuk berada di playlist kamu.
Cocok bagi penggemar film laga yang mencari lebih dari sekedar pertarungan, tetapi juga cerita yang memuat makna tentang keadilan dan pengorbanan pribadi.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.