POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung ditahan imbang Lion City Sailors dalam fase Grup F AFC Champions League 2 (ACL). Berikut klasemen terbaru Grup F.
Laga Persib vs Lion City digelar di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung pada Kamis, 24 Oktober 2024, malam.
Kesebelasan Maung Bandung membuka keunggulan berkat Tyronne del Pino yang menyelesaikan umpan terobosan Dimas Drajad pada menit ke-43.
Dimas menginisiasi serangan balik dengan mengirimkan bola kepada Tyronne. Lalu, Tyronne melepaskan bola untuk kemudian menjadi gol.
Tak lama setelah babak kedua, Lion City menciptakan gol balasan. Gol dicetak Bailey Wright pada menit ke-49.
Wright berhasil menandukan bola hasil umpan silang Maxime Lestienne. Tandukannya membuat kiper Kevin Mendoza tidak berdaya.
Situasi makin pelik bagi Persib yang harus kehilangan Dimas. Dimas diusir setelah bersitegang dengan Bart Ramselaar.
Lion City yang unggul jumlah pemain memaksa Persib bertahan. Tim tamu berjuang untuk mencuri gol kedua ke gawang Persib.
Pada masa injury time, Lion City malah dihukum kartu merah. Hukuman itu diberikan kepada Ramselaar setelah melanggar Edo Febriansah.
Tidak ada gol tambahan seusai pertandingan berakhir. Kedua tim pun berbagi poin dengan laga berkesudahan imbang 1-1.
Dalam tiga pertandingan di ACL 2, Pangeran Biru belum menuai poin penuh dengan catatan satu imbang dan dua kekalahan.
Mereka pun harus puas tertahan di dasar klasemen dengan 1 poin. Zhejiang dan Lion City berurutan di peringkat tiga dan dua.
Tim Asnawi Mangkualam, Port FC memuncaki klasemen Grup F. Perwakilan dari Thailand itu mencatatkan dua kemenangan.
Klasemen Grup F ACL 2 2024-2025
- Port FC (6 poin)
- Lion City Sailors (4 poin)
- Zhejiang (3 poin)
- Persib Bandung (1 poin)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.