POSKOTA.CO.ID - Selamat kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH dan BPNT yang telah menerima pencairan bantuan sosial (bansos).
Semoga pencairan PKH tahap terakhir di akhir tahun 2024, yang meliputi alokasi bulan November dan Desember, tetap berjalan lancar tanpa masalah.
Berikut ini adalah 4 kelompok pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Kartu Kelaurga (KK) KPM PKH dan BPNT, yang dijamin bantuannya akan kembali cair pada pencairan tahap terakhir di alokasi November dan Desember 2024, seperti dikutip dari kanal YouTube GANIA VLOG.
1. KPM yang Datanya Sudah Sesuai dengan Dukcapil
Kelompok pertama yang dijamin bantuannya akan cair adalah KPM PKH dan BPNT yang datanya, termasuk NIK KTP dan KK, sudah sesuai dengan data dari Dukcapil.
Ini merupakan syarat utama untuk memastikan pencairan saldo dana bansos.
Jika data KPM belum sesuai dengan Dukcapil, Kementerian Sosial tidak dapat memasukkan nama KPM tersebut sebagai calon penerima bantuan PKH dan BPNT alokasi November dan Desember.
2. KPM PKH dengan Komponen Keluarga yang Memenuhi Syarat
Kelompok kedua yang dijamin bantuannya akan cair adalah KPM PKH yang masih memiliki komponen keluarga sesuai syarat, seperti anak sekolah, ibu hamil, balita, disabilitas berat, atau lansia.
Jika Anda masih memiliki komponen ini dalam keluarga, Anda berada di posisi aman untuk pencairan bantuan.
3. KPM dengan Data yang Valid
Kelompok ketiga adalah KPM PKH dan BPNT yang datanya sudah valid, baik di rekening bank maupun di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
Jika tidak ada anomali pada rekening atau data DTKS dan bantuan sebelumnya telah cair tanpa masalah, maka Anda bisa dipastikan dapat menerima bantuan lagi.
4. KPM yang Lolos Verifikasi Kelayakan
Kelompok terakhir adalah KPM PKH dan BPNT yang sudah lolos verifikasi kelayakan penerima bantuan sosial, yang dilakukan setiap bulan oleh pihak pusat.