Program Kartu Prakerja: Ini Tujuan dan Maksud Pemberian Saldo Rp4.200.000 Kepada Para Peserta

Jumat 18 Okt 2024, 13:17 WIB
Gali potensi kamu dengan Program Kartu Prakerja. (prakerja/edited Dadan)

Gali potensi kamu dengan Program Kartu Prakerja. (prakerja/edited Dadan)

Prakerja merupakan program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Program ini bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi.

Juga bisa diikuti oleh pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK), termasuk pelaku usaha mikro dan kecil (UMKM).

Dengan mengikuti Program Kartu Prakerja, diharapkan setiap alumninya akan mampu mengembangkan kemampuannya.

Jika kamu tertarik untuk bergabung dan mendapatkan saldo Rp4.200.000 dari Prakerja, begini cara bergabungnya.

Cara Gabung Program Kartu Prakerja

  • Silahkan kamu buka www.prakerja.go.id, jika sudah dimesin perambah.
  • Selanjutnya silahkan lakukan pendaftaran untuk membuat Akun Baru.
  • Lalu masukkan alamat email kamu yang aktif dan selanjutnya, silahkan klik tanda panah.
  • Jangan lupa isikan password, serta ulangi dengan password yang sama.
  • Selanjutnya kamu centang kotak yang menyatakan persetujuan terhadap syarat dan ketentuan yang sudah diberikan pihak penyelenggara.
  • Llau Klik “Daftar”.
  • Jangan lupa untuk melengkapi data pribadi kamu secara akurat dan valid.
  • Selesaikan semua pelatihan matematika dasar yang diberikan program tersebut.
  • Akun kamu selesai dibuat.

Dengan melakukan tahapan tersebut, kesempatan mendapatkan saldo Rp4.200.000 dari Prakerja bisa kamu dapatkan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update