POSKOTA.CO.ID - Program pelatihan Kartu Prakerja memberikan banyak manfaat yang dirasakan oleh para peserta, satu di antaranya bantuan biaya gratis Rp4.200.000.
Kamu yang berhasil lolos di pendaftaran, bisa klaim bantuan biaya tersebut untuk bekali pelatihan dan uang saku setelahnya.
Sebagaimana diketahui, Kartu Prakerja merupakan program pembekalan pelatihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin menambah skill atau meningkatan kompetensi kerja.
Kamu tidak perlu khawatir soal biaya, karena pemerintah telah menanggung seluruh urusan finansial peserta dari awal hingga akhir dari kas negara.
Untuk ikut kelas pelatihan, kamu akan diberikan saldo non tunai sebesar Rp3.500.000 secara khusus di dashboard yang tidak dapat dicairkan menjadi uang tunai.
Kemudian, ada pula insentif Prakerja sebesar Rp700.000 yang bisa kamu tarik ke rekening bank atau e-wallet terdaftar.
Saldo Biaya Pelatihan
Dana non tunai sebesar Rp3.500.000 untuk peserta hanya satu kali diberikan karena program Prakerja hanya dapat diikuti sekali seumur hidup.
Kamu bisa membeli paket pelatihan di Platform Digital Mitra Prakerja di antaranya Bukalapak, Tokopedia, Karier.mu, Pijar Mahir, Pintar, dan Siap Kerja.
Untuk memastikan bantuan ini telah masuk, kamu dapat memeriksa saldo di dahsboard akun Prakerja. Lalu, gunakan dana sebaik mungkin untuk membeli pelatihan sesuai minat.
Peserta Kartu Prakerja diberikan waktu selama 15 hari untuk membeli pelatihan dengan saldo dana tersebut sejak diumumkannya kelulusan pendaftaran.
Apabila saldo tersebut tidak dimanfaatkan sampai batas waktu yang ditentukan, maka bantuan akan hangus sehingga kamu tidak bisa menggunakannya lagi.
Insentif Prakerja
Setelah merampungkan program, peserta Kartu Prakerja akan mendapat imbalan uang saku berupa insentif sebesar Rp700.000 sebagai bantuan biaya mencari kerja.
Insentif hanya diberikan kepada pemegang Kartu Prakerja yang terdaftar dan sudah menyelesaikan beberapa poin, yaitu:
- Menyelesaikan (minimal) pelatihan pertama yang ditandai dengan sertifikat
- Mengisi rating dan ulasan pelatihan
- Mengisi survei evaluasi tentang efektifitas Kartu Prakerja
- Menyambungkan rekening bank atau e-wallet
Ada dua jenis insentif yang kamu dapatkan, di antaranya:
- Insentif pascapelatihan atau biaya mencari kerja Rp600.000
- Insentif pengisian survei evaluasi Rp50.000 yang diberikan dua kali survei
Peserta yang ingin mencairkan insentif ke e-money harus memastikan akun dompet elektronik tersebut sudah upgrade ke versi premium untuk kelancaran pencairan.
Kapan Kartu Prakerja Gelombang 72 Dibuka?
Hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 72 setelah diselenggarakannya gelombang 71.
Anda dapat melihat informasi pembukaan gelombang terbaru di Media Sosial Instagram @prakerja.go.id.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.