Penerima yang sudah tercatat dalam SK nominasi dan belum melakukan aktivasi rekening Simpel diminta untuk segera melakukannya, karena aktivasi tersebut merupakan syarat utama pencairan.
Jika tidak dilakukan hingga batas akhir yang ditentukan, bantuan PIP dapat hangus dan dikembalikan ke kas negara.
Cek Status dan Perbarui Data
Bagi penerima yang belum menerima dana bansos pemerinta, penting untuk terus memantau status pencairan melalui operator desa atau pendamping sosial.
Atau untuk mengetahui status nama penerima bansos, Anda bisa mengecek langsung melalui halaman cekbansos.kemensos.go.id, atau melalui aplikasi Cek Bansos yang bisa diunduh di Play Store atau App Store.
Dengan adanya berbagai bansos ini, pemerintah berkomitmen untuk menyalurkan dana bansos dengan tepat dan adil, sehingga diharapkan seluruh keluarga penerima manfaat bisa merasakan manfaat dari program bantuan pemerintah.
Demikian informasi terkait dana bansos yang akan cair di bulan Oktober 2024 ini selain bansos PKH dan BPNT kepada KPM.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.