Resep Soun Tumis Pedas, Rasanya Nikmat dan Lezat Dijamin Bikin Lidah Bergoyang

Jumat 11 Okt 2024, 18:41 WIB
Rasanya nikmat dan lezat, Simak resep Soun Tumis Pedas dijamin bikin lidah bergoyang. (Raihan Ali/Poskota)

Rasanya nikmat dan lezat, Simak resep Soun Tumis Pedas dijamin bikin lidah bergoyang. (Raihan Ali/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Hidangan nikmat dan lezat dapat hadir dari olahan yang sederhana seperti Soun Tumis Pedas.

Masakan rumahan satu ini dijamin akan membuat lidah Anda menjadi bergoyang karena kenikmatannya.

Terlebih bahan-bahannya bisa Anda dapatkan secara mudah dan pasti sudah tersedia di dalam dirumah Anda

Untuk memasak olahan satu ini, cukup menggunakan soun sebagai pemeran utama bersamaan dengan kentang dan juga bahan-bahan lainnya.

Pasti akan menambah cita rasa serta kelezatan yang terkandung dalam masakan ini.

Anda dapat menyajikan Soun Tumis Pedas untuk disantap bersama keluarga saat siang atau malam.

Menyantap masakan ini akan lebih nikmat bila ditemani dengan lauk lainnya seperti ayam goreng mentega, tumis tauge dan renyahny kerupuk.

Perpaduannya pasti akan menimbulkan rasa yang menarik serta menambah kelezatan saat disantap.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Simak resep Soun Tumis Pedas selengkapnya dibawah ini.

Resep dan Cara Membuat Soun Tumis Pedas

Berikut ini adalah resep dan cara membuat masakan rumahan soun tumis pedas ini bisa menjadi alternatif untuk anda.

Bahan-bahan:

  • Soun 250gr (dipot uk 15cm)
  • Kentang uk sedang 3 bh
  • Daun Bawang 2 btg diiris miring
  • Saos Tiram 1 sdm
  • Kecap Ikan 2 sdm
  • Lada 2 sdt, Kaldu Jamur 2 sdt
  • Minyak Goreng Utk Menumis

Bumbu Iris  :

  • Bawang Merah 10 bh
  • Bawang Putih 6 Siung Dicincang halus
  • Bawang Bombay sedang 1 bh Dicincang halus
  • Cabe Merah Keriting 3 pcs
  • Cabe Rawit Merah 10 pcs

Cara Membuat :

  1. Seduh Soun dengan Air mendidih hingga lembut lalu tiriskan kemudian sisihkan
  2. Kupas & Potong Kentang bentuk dadu  digoreng kemudian sisihkan
  3. Tumis Bumbu Iris hingga harum beri Saos Tiram, Kecap Ikan, Lada, Kaldu Jamur
  4. Masukkan Soun, Kentang & Daun Bawang aduk hingga rata dengan bumbu koreksi rasa bila sudah sesuai matikan api
  5. Soun Tumis Pedas siap disajikan dengan ditaburi Bawang Goreng bersama Nasi Hangat, Ayam Goreng Mentega & Tumis Toge

Bahan-bahan serta kodimen yang terkandung di atas bisa anda tambahkan sesuai dengan minat serta selera.

Berita Terkait
News Update