Akhirnya! Saldo Dana Gratis Rp400 Ribu dari Program Keluarga Harapan September-Oktober 2024 Disalurkan ke Rekening KKS, Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Jumat 11 Okt 2024, 19:49 WIB
Saldo gratis Rp400 Ribu dari PKH ini masih disalurkan untuk periode salur September-Oktober 2024. (Rivero Jericho S/Poskota)

Saldo gratis Rp400 Ribu dari PKH ini masih disalurkan untuk periode salur September-Oktober 2024. (Rivero Jericho S/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Saldo gratis Rp400 Ribu dari Program Keluarga Harapan (PKH) masih disalurkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS0 pada periode salur September-Oktober 2024 ini. Simak informasi selengkapnya di sini.

Program Keluarga Harapan meruopakan salah satu bansos andalan Kementerian Sosial (Kemensos) yang disalurkan tiap bulannya.

Fokus dari penyaluran bantuan ini adalah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Para KPM akan mendapatkan bantuan dengan nominal yang bervariasi pada tiap periodenya menysuaikan komponen terdaftar.

Penyaluran bantuan tersebut disesuaikan dengan kebutuhan para KPM di tiap komponennya.

Penyaluran dana gratis ini sudah dilakukan setelah Standing Instruction (SI) pada tanggal 2 Oktober kemarin.

Melansir dari YoTube DIARY BANSOS, penyaluran saldo dana bansos ini masih akan disalurkan ke rekening KKS hingga seluruh KPMnya menerima bantuannya.

"Saldo gratis ini dilaporkan sudah memasuki beberapa rekening KKS seperti Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri." Ujar DIARY BANSOS.

"Para KPM tidak hanya mendapatkan saldo gratis Rp400 Ribu dari PKH, namun Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) juga." Tambah DIARY BANSOS.

Silakan simak informasi terkait nominal yang disalurkan berikut cara mengecek saldo gratis dan mencairkannya di bawah ini.

Cara Cek Saldo Gratis Bansos PKH

Berikut adalah beberapa cara cek saldo dana bansos gratis PKH di bawah ini:

  1. Buka Aplikasi m-Banking
  2. Masukkan Username
  3. Masukkan Password
  4. Pilih Menu 'Nomor Rekening'
  5. Cek Saldo Gratis yang Masuk ke Rekening KKS
  6. Selesai.

Berita Terkait

News Update