Rekening BRI anda berhasil masuk transferan saldo dana bansos PKH Rp2.400.000. (Pinterest)

EKONOMI

Rekening BRI ini Berhasil Masuk Transferan Saldo Dana Rp2.400.000 dari Subsidi Bansos PKH 2024! SELAMAT

Selasa 08 Okt 2024, 16:54 WIB

POSKOTA.CO.ID - Rekening Bank Rakyat Indonesia (BRI) kamu berhasil masuk transferan saldo dana Rp2.400.000 dari subsidi bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) 2024. 

Melalui program penyaluran bantuan sosial PKH pemerintah berusaha untuk meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu.

Untuk itu, masyarakat penerima manfaat (KPM), perlu mencari tahu informasi mengenai jadwal dan cara pencairan bansos PKH.

Hingga saat ini penyaluran subsidi bansos PKH  difokuskan melalui Rekening BRI kepada KPM yang terdaftar.

Dana bantuan sebesar Rp2.400.000 diberikan pemerintah kepada KPM kategori penyandang disabilitas berat dan lansia per tahun 2024.

Bantuan akan disalurkan terbagi menjadi empat tahapan, setiap tahapnya KPM akan menerima dana sebesar Rp600.000 melalui Rekening BRI.

Bantuan PKH diberikan oleh pemerintah secara terjadwal setiap tahapnya, untuk memudahkan proses penyaluran.

Jadwal Tahapan Pencairan Bansos PKH 2024

Pada bulan Agustus 2024 ini, penyaluran PKH memasuki tahap ketiga dari total empat tahap dalam tahun anggaran 2024. 

Penerima juga bisa melakukan pengecekan status penerimaan melalui HP yang dimiliki.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024 via HP

Melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos, masyarakat bisa mengetahui apakah namanya masuk dalam daftar penerima PKH. 

Tak hanya itu, aplikasi ini juga memberikan informasi terkait tahap dan jadwal pencairan dana ke rekening penerima. 

Untuk memastikan penyaluran dana anda juga bisa melakuakan pengecekan melalui mobile banking BRImo, untuk memastikan saldo telah masuk ke rekening.

Demikian informasi yang bisa anda terima terkait pencairan saldo dana gratis Rp2.400.000 dari subsidi bansos PKH 2024 kepada KPM kategori penyandang disabilitas berat dan lansia.

Disclaimer: Hanya kamu yang terdaftar di DTKS yang berhak menjadi penerima bansos PKH 2024, melainkan bukan seluruh pembaca Poskota.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota  agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danasaldo dana bansosBansos PKH 2024Program Keluarga Harapan (PKH)

Syania Nurul Lita Baikuni

Reporter

Syania Nurul Lita Baikuni

Editor