Bellphone BP128 Speaker Menggelegar, Handphone Unik dengan Kualitas Suara Seperti Toa dan Bisa Buat Karaoke

Selasa 08 Okt 2024, 23:17 WIB
Handphone unik dengan kualitas suara seperti toa dan bisa buat karaoke dari Bellphone BP128. (YouTube: ErDev)

Handphone unik dengan kualitas suara seperti toa dan bisa buat karaoke dari Bellphone BP128. (YouTube: ErDev)

Fitur Toa pun berfungsi baik setelah diaktifkan, suara dari mic dapat terdengar melalui speaker atas. 

Meski sensitifitas mic-nya cukup rendah, fitur ini tetap cocok untuk keperluan public speaking.

Handphone ini juga memiliki kemampuan radio FM yang bisa diakses tanpa harus menyambungkan earphone.

Serta bisa berfungsi sebagai power bank, walaupun pengguna perlu mengaktifkan fitur tersebut melalui menu terlebih dahulu. 

Meskipun demikian, fitur lainnya lebih mengarah pada fungsi dasar handphone seperti catatan panggilan, kontak, dan pemutar musik sederhana.

Dari segi kamera, kualitas foto dan video yang dihasilkan tidak terlalu memuaskan, namun untuk ukuran handphone dengan fitur unik ini, hal tersebut dapat dimaklumi. 

Secara keseluruhan, Bellphone BP128 adalah pilihan menarik bagi mereka yang mencari perangkat multifungsi dengan harga terjangkau. 

Dengan beragam fitur, handphone ini sangat cocok untuk kebutuhan dasar serta hiburan, meskipun tidak menawarkan kualitas terbaik di semua aspek.

Ringkasnya, Bellphone BP128 Toa Megaphone Speaker memberikan kombinasi unik antara handphone dan speaker yang mungkin belum ada sebelumnya di pasaran. 

Demikian ulasan mengenai handphone unik dengan speaker mirip toa dari Bellphone BP128.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update