Serentak! Bansos PKH dan BPNT Cair Secara Bersamaan Hari Ini Kamis 3 Oktober 2024, Simak Informasi Berikut Ini

Kamis 03 Okt 2024, 18:38 WIB
Serentak cair hari ini bansos PKH dan BPNT di semua KKS. (Pixabay/WonderfullBali/Dadan)

Serentak cair hari ini bansos PKH dan BPNT di semua KKS. (Pixabay/WonderfullBali/Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah, bansos untuk alokasi September-Oktober 2024 sudah cair. Bansos ini adalah PKH dan BPNT yang cair melalui KKS bank Himbara. 

Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Sejahtera (PKH) cair sesuai dengan kategorinya dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) cair sebesar Rp400.000.

PKH, yang berasal dari Kementerian Sosial, bertujuan untuk mendukung perekonomian keluarga miskin. Sementara itu, BPNT adalah program bansos pemerintah yang disalurkan secara non tunai kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Rincian Dana Bansos PKH dan BPNT

Adapun terkait besaran bansos PKH dan BPNT akan diterima Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sesuai dengan ketetapan yang berlaku, yaitu:

  • Balita (usia 0-6 tahun) mendapatkan Rp500.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
  • Ibu hamil dan masa nifas mendapat Rp500.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
  • Siswa SD Rp150.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun.
  • Siswa SMP Rp250.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun.
  • Siswa SMA Rp333.333 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun.
  • Lansia Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun.
  • Penyandang disabilitas Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000.
  • Sedangkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bentuknya berupa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang bisa dipakai besaran yang akan diterima KPM adalah Rp200.000 per bulan dan akan diberikan setiap dua bulan sebesar Rp400.000.

Bukti Bansos Sudah Cair

Dikutip dari Youtube Channel Kahfi Vlog, pengecekan saldo dana bansos PKH dan BPNT Septeber-Oktober 2024 membuahkan hasil.

"Cek saldo PKH BPNT September-Oktober hari ini 3 Oktober 2024 langsung di mesin edisi BRI Alhamdulillah saldo mulai cair cair cair." kata Kahfi Vlog Kamis, 3 Oktober 2024.

Kahfi Vlog menambahkan, ia telah mengecek saldo dana bansosnya dengan beberapa kartu KKS. Untuk kartu yang pertama, adalah PKH murni komponen SD hasilnya sudah ada saldo yang masuk sebesar Rp150.000.

"Ada juga yang pencairannya tadi malam, semua saldo masuk di tanggal 2 Oktober 2024. Dan ini tadi pagi pengecekannya dilakukan pada pukul 7 lewat. Untuk yang lainnya saya doakan juga akan cair." tambah Kahfi Vlog.

Untuk Anda pemilik KKS bank BRI segera cek langsung cairkan saldo dananya apabila sudah berhasil masuk ke rekening. Karena memang untuk pencairan yang pertama di dahulukan adalah untuk pemilik KKS bank BRI berdasarkan informasi yang didapat oleh Kahfi Vlog.

Terpantau di daerah Indragiri, semua Alhamdulillah hari ini tadi siang pada pukul 12.01 sudah masuk saldonya Rp733.333 untuk bansos PKH plus BPNT.

Cara Cairkan Dana PKH dan BPNT

Bagi Anda yang sudah terdaftar sebagai penerima bantuan ini dan sudah memiliki KKS, segera cek dan cairkan saldonya. Berikut langkah-langkah untuk cairkan dana bansos PKH dan BPNT:

  1. Kunjungi gerai ATM yang terdekat sesuai dengan rekening bank Anda.
  2. Masukkan kartu ATM atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), lalu input PIN Anda.
  3. Lalu, Masuk ke menu pengambilan uang, tulis nominal yang ingin dicairkan
  4. Uang saldo dana bansos bisa langsung Anda terima
  5. Lakukanlah proses pencairan ini secara langsung melalui gerai ATM terdekat agar saldo dana PKH dan BPNT dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan.

Simak terus update beritanya di website dan media sosial @kemensosri dan portal berita Poskota setiap hari.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan PKH dan BPNT berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

News Update