Profil Marissa Haque, Istri Ikang Fawzi yang Dikabarkan Meninggal Dunia

Rabu 02 Okt 2024, 09:44 WIB
profil Marissa Haque, istri Ikang Fawzi yang dikabarkan meninggal dunia. (Instagram/@marissahaque)

profil Marissa Haque, istri Ikang Fawzi yang dikabarkan meninggal dunia. (Instagram/@marissahaque)

POSKOTA.CO.ID - Keluarga Ikang Fawzi tengah dirundung duka cita, lantaran sang istri, Marissa Haque dikabarkan meninggal dunia.

Berdasarkan informasi, Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu, 2 Oktober 2024 sekitar pukul 00.50 WIB.

Kabar duka cita tersebut diungkap melalui akun Instagram pribadi sang putri, Isabella Fawzi dan Chikita Fawzi.

Almarhum merupakan sosok wanita yang aktif berkiprah di dunia politik dan pendidikan.

Sebelumnya, Marissa Haque yang merupakan kakak dari Soraya Haque dan Shahnaz Haque sempat dikenal sebagai aktris tanah air. Ia pun sempat membintangi beberapa film.



Profil Marissa Haque 

Dikutip dari Wikipedia, Marissa Haque memiliki nama lengkap Marissa Grace Haque. Ia lahir di Balikpapan pada 15 Oktober 1962 silam.

Pendidikan

Sejak kecil, ia menjalani masa kecil berpidah-pindah dari TK dan SD di Palembang, Sumatra.

Kemudian pindah ke Jakarta serta melanjutkan pendidikan dasarnya di SD Tebet Timur Pagi III.

Selanjutnya, ia tinggal di Jakarta mengikuti ayahnya yang berprofesi sebagai karyawan PT Pertamina.

Dengan melanjutkan pendidikan menengah pertama di SMP Negeri 73, Tebet, Jakarta.

Serta melanjutkan pendidikan menengah atas di SMA Negeri 8, Bukit Duri, Jakarta Selatan.

Marissa adalah alumnnus Fakultas Hukum Universitas Trisakti dalam bidang hukum perdata.

Ia kemudian menamatkan studi S2 dalam bidang bahasa anak tuna rungu di Universitas Katolik Atma Jaya.

Kemudian lulus sebagai magister administrasi bisnis (MBA) di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Gajah Mada, Yogyakarta.

Marissa mendapat gelar doktor pada Februari 2012 dari Pusat Studi Lingkungan Institut Pertanian Bogor.

Hingga sebelum meninggal dunia, ia aktif juga mengisi perkuliahan dan berbagi ilmu di dunia pendidikan.

Ayah Marissa Haque, Allen Haque adalah keturunan Pakistan dan Belanda-Prancis.

Kakek dari ayahnya Marissa berasal dari Pakistan dan neneknya berdarah Belanda-Prancis. 

Sementara ibunya, Mieke Soeharijah binti Cakraningrat, berasal dari Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Marissa Haquee adalah kakak kandung dari Soraya Haque dan Shahnaz Haque.

Ia menikah dengan Ikang Fawzi pada 3 Juli 1986 dan dikaruniai 2 putri, yakni Isabella Fawzi dan Chikita Fawzi.

Kisah Cinta

Pertemuan Marissa Haque dan Ikang Fawzi diawali saat berperan sebagai sesama aktor dan aktris pendukung dalam film "Tinggal Landas Buat Kekasih" pada tahun 1984 silam.

Film tersebut diketahui disutradarai oleh aktor senior Sophan Sophian.

Hingga akhir hayatnya, rumah tangga mereka jauh dari sorotan media dan pemberitaan miring.

Bahkan keduanya kerap membagikan informasi mengenai parenting dan pendidikan melalui akun media sosial.

Karier

Ia sempat bergabung dalam sanggar "Swara Mahardika" pimpinan Guruh Soekarnoputera.

Pada tahun 1980, sutradara film M.T. Risyaf menawarkan peran untuk Marissa Haque dalam film Kembang Semusim.

Tak sampai di situ, ia juga dikenal masyarakat sebagai bintang iklan sabun Lux.

Ia juga sempat memenangkan penghargaan Piala Citra sebagai Aktris Pembantu Terbaik di film Tinggal Landas Buat Kekasih pada tahun 1984.

Politik

Lama tak terlihat di layar kaca, Marissa Haque tyerjun ke dunia politik dan sempat bergabung dengan beberapa partai.

1. PDIP

Tahun 2004, Marissa mengawali karier politiknya sebagai anggota DPR dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk daerah pemilihan Jawa Barat II, yang meliputi Kabupaten Bandung.

2. PPP

Tahun 2007, Marissa kemudian bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
PAN

3. PAN

Tahun 2012, Marissa resmi bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN).

Istri Ikang Fwzi tersebut dikenal sebagai sosok yang bersahaja, ia kerap aktif dalam berbagai kegiatan hingga dinilai sebagai wanita yang inspiratif.

Sementara itu, pihak keluarga memohon doa bagi almarhum Marissa Haque yang dikabarkan akan dimakamkan hari ini di Pemakaman Taman Kusir. (*)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update