POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial Program Indonesia Pintar (PIP) menyalurkan saldo dana untuk siswa yang terdaftar mulai dari Rp450.000 hingga Rp1.800.000.
Seperti yang diketahui, saldo dana bantuan sosial PKH dan BPNT masih akan disalurkan hingga akhir tahun 2024 nanti.
Selain PKH dan BPNT, Program Indonesia Pintar (PIP) juga akan menyalurkan saldo dana bantuan sosialnya kepada siswa yang terdaftar.
Siswa yang menerima PIP haruslah terdaftar sebagai penerima bantuan sosial yang bisa diperiksa melalui situs resmi Kemdikbud.
Cara Cek Daftar Penerima Bansos PIP
- Buka situs www.pip.kemdikbud.go.id
- Setelah membuka situs, gulir layer hingga ke menu paling Bawah
- Cari kolom bertuliskan "Cek Penerima PIP"
- Isi Nomor Induk Siswa Nasional dan Nomor Induk Kependudukan dengan benar
- Masukkan hasil perhitungan yang tertera
- Klik "Cek Penerima PIP" untuk mendapatkan hasilnya
Siswa sekolah yang ditetapkan menerima bantuan ini yang berada pada jenjang SD sederajat, SMP sederajat, SMA dan SMK sederajat.
Siswa SD sederajat akan mendapatkan saldo dana bansos Rp450.000 per tahun.
Siswa SMP sederajat akan mendapatkan saldo dana bansos Rp750.000 per tahun.
Siswa SMA SMK sederajat akan mendapatkan saldo dana bansos Rp1.800.000 per tahun.
Pencairan tahap ini dilakukan pada bulan September 2024 untuk siswa yang masuk ke dalam daftar penerima bansos PIP.
Siswa tersebut harus sudah melakukan aktivasi rekeningnya paling lambat tanggal 30 Juni 2024 lalu.
Jika siswa yang terdaftar baru melakukan aktivasi setelah bulan Juni berakhir tidak perlu khawatir karena bantuan tetap akan cair secara bertahap.
Siswa penerima bantuan akan mendapatkan saldo dana bansos ini melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan buku tabungan Simpanan Pelajar (SimPel).
Bansos ini ditujukan untuk membantu siswa sekolah dalam memenuhi kebutuhan pendidikan seperti seragam sekolah, alat tulis, biaya SPP hingga biaya transportasi.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.