Berikut rekomendasi situs freelance untuk pelajar. (Pinterest)

TEKNO

5 Situs Freelance untuk Pelajar, Tawarkan Pekerjaan Tingkat Pemula dengan Bayaran hingga Rp100.000

Selasa 01 Okt 2024, 00:02 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi kamu yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan sambil fokus pada pendidikan, situs freelance untuk pelajar ini bisa sekali dicoba.

Banyak pelajar khsusunya dari bangku SMA dan perguruan tinggi yang kini mulai mencoba menjadi pekerja lepas atau freelancer.

Berikut adalah 5 situs freelance yang cocok untuk pelajar dengan bayaran yang cukup tinggi hingga Rp100.000 per proyek bahkan lebih.

1. Fiverr

Di situs ini, kamu dapat menawarkan layanan atau keahlian apa saja yang bisa disesuaikan dengan minat dan kemapuan.

Fiverr mempunyai penawaran pekerjaan yang sangat beragam di banyak negara dengan tingkat mudah hingga expert.

2. Freelancer

Di Freelancer, kamu dapat menemukan banyak pekerjaan tingkat pemula, mulai dari tugas sederhana seperti entri data, penulisan artikel, hingga desain logo.

3. Upwork

Upwork adalah platform freelance global yang menghubungkan pekerja lepas dengan klien dari berbagai industri.

Meski persaingannya cukup ketat, Upwork menyediakan kategori pekerjaan yang beragam, termasuk pekerjaan untuk pemula.

4. Sribulancer

Untuk pelajar yang mencari pekerjaan freelance di Indonesia, Sribulancer adalah salah satu pilihan terbaik. 

Situs ini menawarkan pekerjaan freelance dengan bahasa Indonesia, sehingga lebih mudah bagi pelajar yang belum terlalu fasih berbahasa Inggris.

5. Projects.co.id

Sama seperti Sribulancer, Projects.co.id adalah situs freelance lokal yang menyediakan banyak peluang pekerjaan untuk pemula. 

Projects.co.id juga memiliki fitur seperti sistem "take project" di mana pengguna bisa langsung mengambil pekerjaan yang sesuai dengan keahlian tanpa harus menunggu proses seleksi.

Dengan konsistensi dan dedikasi, pelajar dapat memanfaatkan peluang ini untuk mendapatkan penghasilan dan uang gratis di internet.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Freelancersitus freelance untuk pelajarfreelance untuk pelajarUang gratisuang gratis dari internet

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor