Hasil Liga Spanyol: Tanpa Mbappe Real Madrid Ditahan Imbang oleh Rival Sekota Atletico Madrid, Skor Akhir 1-1

Senin 30 Sep 2024, 10:10 WIB
Laga Panas Derby Madrid berakhir imbang dengan skor 1-1 di liga Spanyol pekan keenam. (X/Real Madrid)

Laga Panas Derby Madrid berakhir imbang dengan skor 1-1 di liga Spanyol pekan keenam. (X/Real Madrid)

POSKOTA.CO.ID - Pada pekan keenam La Liga Spanyol tersaji sebuah laga menarik yang mempertemukan antara dua tim sekota yakni Atletico Madrid vs Real Madrid.

Laga bertajuk Derby Madrid tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1 dan kedua tim harus puas bermain imbang.

Pertandingan sarat gengsi tersebut digelar di Civitas Metropolitano, Madrid, Spanyol pada Senin, 30 September 2024 dini hari WIB

Panasnya laga bukan hanya dirasakan oleh kedua tim, namun menjalar ke para supporter sehingga laga sempat diberhentikan sementara.

Highlight Jalannya Pertandingan

Sejak peluit panjang tanda dimulainya babak pertama, kedua tim saling berbagi serangan satu sama lain.

El Real pada laga ini terpaksa tampil tanpa bomber andalannya yakni Kylian Mbappe karena terkena cedera.

Namun trio lini serang Vinicius, Bellingham dan Rodrygo terus menebar ancaman ke gawang yang di Atletico yang dikawal oleh Jan Oblak.

Ditambah dengan dominasi pemain tengah seperti Luka Modric dan Valverde membuat serangan anak asuh Carlo Ancelotti makin tajam.

Bukan tanpa serangan, tim tuan Atletico Madrid juga beberapa kali melakukan serangan.

Julian Alvarez, Griezmann dan Rodrigo De Paul mengandalkan serangan balik cepat untuk mengancam gawang Courtois.

Laga berjalana dengan tensi agak tinggi pada malam tadi, kedua tim saling melanggar satu sama lain.

Berita Terkait
News Update